Bagi pengguna perangkat computer atau laptop yang menyematkan sistem operasi Windows, pasti sering kali mengalami masalah yang diakibatkan oleh serangan virus. Kenapa? karena pada dasarnya Windows adalah platform yang paling sering dan mudah diserang oleh peretas melalui virus.
Salah satu jalur yang paling sering diserang oleh peretas adalah dengan menyematkan virus pada platform yang terinstall di computer atau laptop, seperti Aplikasi Micorsoft Office. Bisa dikatakan kalau platform ini sangat penting bagi pengguna computer atau laptop, contohnya saya sendiri.
Dengan menyematkan virus pada dokumen seperti Word, Excel, ataupun PowesPoint, maka peretas akan lebih mudah merusak kinerja dari platform Microsoft Office teman-teman semua.
Oleh karena itu, pengembang dari Aplikasi Microsoft Office ini membuat sebuah fitur pengaman atau yang sering kita kenal dengan nama Protected View. Kamu semua bisa menemukan fitur ini pada Aplikasi Micorosft 2013 hingga versi terbaru saat ini.
Hadirnya fitur ini, banyak harapan pengembang dan pengguna agar peretas tidak bisa lagi menyematkan virus-virus berbahaya melalui dokumen Word, Excel, atau PPT yang didownload di Internet dan attachment lewat email.
Tapi sayangnya, banyak penggunan Microsoft merasa kesal dikarena mereka tidak bisa membuka atau mengedit file-file yang sudah diunduh di internat karena mendapatkan notifikasi Validasi Error.
Maka dari itu, Calonpengangguran hadir demi membantu kamu semua mengatasi masalah tersebut dengan 2 Cara Mudah Mematikan Fitur Protected View di Microsoft Office, karena dasarnya ini adalah sebuah fitur sehingga pengguna bisa sesuka hatinya mengaktifkan atau mematikan fitur tambahan tersebut.
Cara Pertama Mematikan Fitur Protected View di Microsoft Office
- Pertama silahkan kamu cari file dokumen yang tidak dibuka.
- Setelah itu, Klik Kanan pada file untuk mengarahkan ke menu buka Properties File.
- Jika sudah, Cari dan Tap Menu Unblock. Maka secara otomatis file tersebut bisa teman-teman buka dan edit.
- Selesai.
Cara Kedua Mematikan Fitur Protected View
Selain cara diatas, teman-teman semua juga bisa mengikuti tutorial mduah yang satu ini. Disini kamu harus membuka opsi Trust Center yang ada pada semua aplikasi Microsoft Office, seperti Word, Excel, dan PPT. Untuk lebih jelasnya kamu bisa mengikuti step by step nya dibawah ini:
- Pertama silahkan teman-teman semua Tap File – Options – Trust Center.
- Setelah itu, Cari dan Tap Trust Center Setting – Protected View.
- Di halaman ini kamu akan ditampilkan beberapa menu dari fitur Protected View. Lanjut hilangkan semua centang yang ada, lalu Tap Oke.
- Selesai.
Demikian ulasan singkat dari Calonpengangguran yang bisa kami sampaikan untuk kamu semua. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat, sekian dan terima kasih atas perhatiannya.