Kenapa Free Fire Tidak Bisa di Mainkan – Apakah Anda salah satu pemain game Free Fire atau bisa di singkat FF? Jika iya, apakah Anda sedang mengalami dalam kesulitan untuk login atau mengakses game ini? Tidak sedikit orang yang sekarang susah untuk dapat mengakses atau bermain FF.
Kita sudah tahu sendiri bahwa game FF sekarang telah mendunia, dan sudah banyak pemain di seluruh dunia termasuk Indonesia. Dan free fire sendiri sering melakukan update terbaru agar para pemain dapat bermian dengan maksimal dan suasana yang selalu fresh.
Tetapi, biasanya dalam update FF sering terjadi bug yang kita jumpai seperti, Lag, Tidak dapat login dan lainnya. Maka disini saya akan memberikan trik dan cara supaya dapat mengatasi masalah seperti itu, silahkan simak penjelasan yang saya berikan sampai selesai.
Penyebab Free Fire Tidak Bisa di Mainkan
Banyak masalah yang terjadi dalam memainkan game Free Fire yang kita jumpai, dan masalah yang terjadi pun biasanya berbeda-beda. Dalam setiap masalah tentunya untuk cara mengatasinya juga memiliki cara yang berbeda bukan?
Maka dari itu silahkan cari masalah yang Anda alami yang saya berikan dibawah ini serta cara penyelesaiannya.
1. Jaringan Internet
Yang pertama dan sering membuat kita susah untuk mengakses atau login di game Free Fire adalah masalah jaringan internet. Tentunya sebelum memainkan game ini Anda harus mengecek koneksi jaringan yang sedang dipakai.
Karena hal tersebut sangat berpengaruh ketika ingin login, ataupun sedang berada didalam game FF, hal ini terjadi karena jaringan internet sangat berpengaruh dalam memproses data yang sedang berjalan didalamnya.
2. Spesifikasi Smartphone Rendah / Kentang
Walaupun Game Free Fire memiliki kapasitas yang cukup rendah, tetapi tidak menutup kemungkinan jika Anda memaksa untuk memainkannya dalam HP yang memiliki kapasitas yang dibawah Spesifikasi FF. Hal itu akan dapat menyebabkan error dan lag bahkan tidak dapat untuk login.
3. Update Yang Belum Sempurna
Sering terjadi, biasanya setelah FF melakukan update ke versi terbaru kita sering mengalami masalah bukan? Jika seperti itu, kita semua hanya dapat menunggu sampai devaloper Garena memperbaiki hal ini.
4. Banyak Sampah File atau Cache
Biasanya sering terjadi error dalam game Free Fire adalah, terdapat masalah dalam penyimpanan file atau sampah dan cache pada RAM yang menumpuk di HP. Biasanya hal ini terjadi karena Anda sering membuka aplikasi yang lain tanpa mengeluarkan dengan benar.
5. Smart Phone Panas
Yang terakhir kenapa Free Fire tidak dapat dimainkan adalah karena HP yang Anda gunakan mudah panas atau overhead. Dengan begitu dapat menyebabkan aplikasi Free Fire susah untuk di akses dan dibuka.
Cara Mengatasi Free Fire Tidak Bisa di Mainkan
Jika Anda sudah mengetahui apa saja penyebab yang membuat Anda tidak bisa login atau error saat mengakses game FF, maka sekarang adalah cara untuk memulihkan supaya dapat dimainkan kembali dengan normal. Disini saya akan memberikan beberapa tips yang dapat Anda gunakan untuk mengatasi masalah tersebut.
1. Bersihkan Chache
Cache merupakan sebuah sampah yang terjadi karena aplikasi di HP Anda yang sedang berjalan, contohnya seperti game Free Fire. Biasanya, jika kalian semua bermain game ini sangat lama. Maka sampah yang akan Anda peroleh juga banyak
Untuk dapat mengatasi maslaah ini silahkan ikuti cara yang saya berikan ini.
- Masuk ke pangaturan di HP Anda.
- Cari aplikasi Terinstal dan pilih Free Fire.
- Klik Hapus Cache.
- Dan buka kembali game FF kalian.
- Selesai.
2. Update Aplikasi Free Fire di Play Store
Biasanya jika sering bermain game FF ini pastinya tidak ingat apa-apa, sampai Update versi terbaru saja kita semua tidak tahu. Jika aplikasi ini sudah Update tetapi kita belum mengikuti versi terbarunya maka Anda akan mendapatkan masalah dalam bermain. Cara untuk mengatasi masalah ini adalah dengan mengupdate aplikasi Free Firee di Play Store atau App Store sesuai perangkat seluler yang Anda gunakan.
3. Restart HP
Melakukan restart HP adalah langkah yang sangat efektik yang dapat untuk dilakukan, biasanya jika kita bermain game dengan waktu yang sangat lama pasti akan memberatkan sistem HP itu sendiri. Maka dari itu saya saranakan jika Anda bermain game labih dari 2 atau 3 jam silahkan lakukan restart HP supaya, peforma HP tetap stabil.
4. Gunakan WIFI atau Jaringan Yang Stabil
Penyebab tidak dapat bermain Free Fire atau error biasanya masalah yang utama adalah Jaringan yang Anda pakai. Jaringan atau data internet merupakan suatu hal yang sangat penting dalam menjalankan aplikasi.
Maka dari itu saya sarankan, sebelum Anda bermian atau melakukan login silahkan periksa terlebih dahulu koneksi internet Anda apakah stabil.
Penutup
Seperti itulah informasi yang dapat Calonpengangguran berikan untuk Anda tentang Kenapa Free Fire Tidak Bisa di Mainkan, semoga inoformasi yang saya berikan ini dapat mempermudah Anda dalam mengetasi gangguan dalam bermain FF.