Tidak terasa satu tahun hampir selesai, ada banyak kejadian yang dilewati selama satu tahun belakangan ini, baik itu momen membahagiakan, menyedihkan atau bahkan campur aduk sekalipun. Biasanya kita akan membagikan momen momen tersebut di sosial media kita, namun selama 24 jam momen tersebut akan menghilang.
Pastinya di akhir tahun ini kita ingin melihat beberapa momen tersebut, bukan? atau bahkan ingin membagikannya kembali ke publik. Salah satu media sosial yang dijadikan untuk membagikan momen-momen itu adalah instagram. Selain berkomunikasi dengan orang lain, instagram juga kerap kali dijadikan sebagai media untuk mendokumentasikan momen-momen berharga.
Instagram juga tidak henti-hentinya membuat fitur-fitur baru. Setelah fitur music instagram dan stay at home yang digunakan dalam bentuk stiker beberapa waktu yang lalu, kini instagram kembali membuat fitur baru yaitu kilas balik Instagram.
Hal ini sontak membuat warganet kaget dan penasaran. Pasalnya kilas balik IG ini berada di beranda utama dalam berbentuk seperti instagram stories. Sebenarnya apa itu kilas balik IG ini? Bagi kalian yang penasaran silahkan simak ulasan berikut ini.
Apa itu Kilas Balik Instagram
Diakhir tahun 2021 ini Instagram menghadirkan sebuah fitur baru yang memungkinkan para penggunanya untuk membagikan kenangan mereka yang dilalui selama satu tahun penuh. Fitur tersebut adalah fitur kilas balik IG, dengan menggunakan fitur ini para pengguna platform IG dapat mengunggah kembali story yang telah mereka unggah selama tahun 2021 ini.
Nantinya dalam unggahan tersebut akan ada 10 stories yang pernah kalian unggah sebelumnya. Stories tersebut adalah stories yang dipilih oleh Instagram dan bisa dibagikan ke instastory kalian. Fitur ini mirip dengan spotify wrapped 2021. Spotify wrapped 2021 adalah fitur dari Spotify yang membagikan lagu-lagu yang sering diputar pada tahun ini, perbedaannya adalah di Instagram kalian akan membagikan story yang diunggah pada tahun ini.
Kilas balik IG yang muncul di laman utama sontak membuat beberapa orang kaget karena mereka mengira pihak IG mengirim momen tersebut di stories secara otomatis, tentu saja tidak, karena kilas balik yang berada di layar utama tadi hanya memperlihatkan kalian momen yang kalian bagikan di stories selama satu tahun penuh. Kalian bisa membagikannya secara keseluruhan, menguranginya atau bahkan tidak membagikannya sama sekali.
Jika biasanya kita bisa melihat kembali momen yang telah berlalu dengan melihat arsip stories, maka dengan adanya kilas balik instagram ini, kalian tidak perlu repot-repot melihat arsip satu-persatu lagi. Selain itu kilas balik instagram hanya menyediakan soties atau momen yang sengaja kita posting. Misalnya saja ketika bersama teman atau keluarga. Untuk postingan lain seperti postingan feed instagram dan sengaja kalian bagikan ke stories, maka hal ini tidak tersedia.
Cara Membuat kilas Balik IG
Cara membuat kilas balik Instagram 2021 sangatlah mudah. Adapun cara membuat kilas balik IG 21 yaitu sebagai berikut:
- Buka aplikasi Instagram di ponsel kalian
- kemudian pilih halaman utama ketuk view your back atau kilas balik Instagram
- setelah itu kalian akan melihat beberapa momen penting, tidak lupa kalian juga bisa menambah atau mengurangi story yang dipilih tersebut
- Setelah itu kalian bisa langsung membagikannya ke instastory kalian
Lalu bagaimana jika kalian tidak menemukan banner 2021 playback di layar utama? Jangan khawatir karena kalian bisa mencoba mencari story kilas balik Instagram pengguna lain di Instagram untuk membuatnya. setelah melihat story kilas balik Instagram pengguna lain kalian cukup tekan stiker 2021 yang muncul di pojok story tersebut, kemudian kalian akan bisa membuat kilas balik Instagram sendiri.
Akhir kata
Itulah ulasan singkat mengenai fitur baru Instagram dan cara membuatnya, kalian bisa membagikan kembali momen berharga kalian selama satu tahun belakangan ini. Namun jika merasa momen tersebut tidak perlu dibagikan lagi. Tidak usah khawatir karena fitur ini tidak akan membagikannya secara otomatis. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kalian yang kebingungan mengenai kilas balik IG yang tiba-tiba muncul di layar beranda utama kalian.