Kenapa Penonton Story Instagram Tidak Muncul? Ini Dia Solusi Atasinya!

Instagram menjadi salah satu media sosial populer yang memiliki fitur bervariasi dan pengembangan aplikasi yang cukup pesat. Instagram sendiri saat ini telah diakuisisi dengan pemilik Facebook dan Whatsapp dan menjadi satu nama yaitu Meta.

Berbeda dengan media sosial lainnya konsen instagram lebih kearah berbagi foto dan video dan ini menjadi ciri khas Instagram, bahkan bagi seseorang yang memiliki konten hits di instagram memiliki julukan khusus yaitu selebgram. Selebgram mendapatkan ketenarannya melalui followers dan viewers atau penonton story, bisa dibilang viewers merupakan tolak ukur untuk menjadi patokan seberapa populernya sebuah akun instagram.

Sejak instagram memiliki banyak peminat, fitur story sudah menarik perhatian dan menjadi fitur favorit banyak pengguna dan bisa kita manfaatkan untuk promosi, berbagi momen, endorse, dan masih banyak lagi. Sebelum story memiliki filter sebanyak sekarang, efek filter yang sebelumnya sudah memberikan efek basic yang cukup untuk membackup tampilan story kita. Sejauh ini instagram terus berupaya meningkatkan pengalaman pengguna untuk lebih mudah memanfaatkan layanan dari instagram. Namun, terkadang masalah aplikasi bisa saja terjadi seperti kenapa penonton story instagram tidak muncul. Pada kesempatan kali ini, kita akan mengulas penyebab kenapa penonton story instagram tidak muncul dan solusi untuk mengatasinya!

Penyebab Kenapa Penonton Story Instagram Tidak Muncul

Kenapa Penonton Story Instagram Tidak Muncul

Berbagai hal seringkali terjadi pada sebuah aplikasi dan disebabkan banyak hal dari masalah teknis sampai masalah umum. Jika kamu bertanya kenapa penonton story instagram tidak muncul di akun kamu, berikut adalah beberapa hal yang menjadi penyebab masalah tersebut:

1. Layanan Instagram Mengalami Down

Story pada instagram memiliki server layanan agar fitur dapat beroperasi dengan baik, jika server tersebut mengalami down atau gangguan tentu saja fungsinya tidak akan berjalan dengan normal bahkan bisa sampai berhenti. Masalah tersebut pastinya mempengaruhi performa yang ada di dalam story termasuk viewers story. 

2. Bug Aplikasi

Jika kamu merasakan gangguan hanya di ponsel kamu, bisa jadi ini adalah masalah teknis yang ada di ponsel kamu yaitu adanya bug dalam aplikasi atau perangkat. Masalah ini sering terjadi pada konfigurasi maupun pada perangkat yang spesifikasinya kurang sesuai, bug biasanya akan muncul setelah kamu mengupgrade aplikasi dan mengubah settingan tertentu di perangkat.

3. Koneksi Internet Lemot

Aplikasi yang dijalankan secara online sangat bergantung pada koneksi internet, jika koneksi lambat maka akan mempengaruhi performa aplikasi dan fiturnya. Ini bisa jadi salah satu penyebab kenapa penonton story instagram tidak muncul. Internet menghubungkan permintaan dan tanggapan kemudian memberikan respon sebagai pertukaran data, oleh karena itu internet menjadi salah satu hal utama yang akan lebih banyak mempengaruhi kinerja aplikasi.

4. Adanya Uji Coba Fitur Baru di Instagram

Instagram terus memberikan fitur baru dan selalu mengembangannya agar sesuai dengan kenyamanan pengguna. Saat pembaharuan fitur dapat menjadi penyebab kenapa penonton story instagram tidak muncul karena pengujian fitur dapat mengganggu dukungan fitur lainnya dan hal ini tidak akan berlangsung lama.

5. Cache yang Menumpuk

Masalah ini sangat sering terjadi terutama pada perangkat yang memiliki RAM dan memori kecil. Cache yang menumpuk karena pemakaian perangkat dapat membuat perangkat terasa berat dan mempengaruhi aplikasi lainnya. 

Solusi Instagram Stories Error 

Selanjutnya, kita akan membahas cara mengatasi instagram stories yang error, setelah kamu mengetahui penyebabnya jangan panik dulu karena masih banyak yang bisa kamu lakukan untuk solusi permasalahan ini, berikut adalah cara-cara yang bisa kamu coba

  1. Cobalah untuk logout dan login kembali akun instagram kamu
  2. Bersihkan cache di aplikasi dan menu pengaturan untuk menghapus tumpukan sampah
  3. Update aplikasi instagram versi terbaru
  4. Pastikan internet stabil dan koneksi memiliki jaringan yang kuat
  5. Laporkan permasalahan dengan klik menu profil, klik titik tiga lalu klik pengaturan dan pilih menu bantuan lalu laporkan masalah
  6. Instal ulang aplikasi dengan menghapus dan mengunduhnya kembali
  7. Login dengan perangkat lain yang lebih kompatibel 
  8. Restart perangkat dan hapus aplikasi yang berjalan di latar belakang

Sekian informasi tentang penyebab kenapa penonton story instagram tidak muncul dan bagaimana cara mengatasinya. Jika kamu mengalami kendala aplikasi instagram boleh dicoba langkah-langkah diatas agar permasalahan kamu dapat terselesaikan. Terus update informasi dari kami dan semoga bermanfaat!