Kenapa Kuota TikTok IM3 Indosat Tidak Bisa Digunakan? Ini Solusinya!

Belum lama ini, netizen sedang di hebohkan dengan adanya kuota TikTok gratis dari IM3 dan Tri. Tetapi, banyak orang yang mengeluh karena kuota TikTok yang mereka dapat tidak bisa digunakan. Apakah Anda juga mengalami hal demikian? Jika iya, maka kali ini saya akan membagikan penyebab dan cara mengatasi kendala satu ini. Silahkan simak terus penjelasan yang akan saya berikan ini.

Kuota TikTok ini hadir merupakan bentuk kolaborasi antara IM3 dan Tri. Kedua perusahaan besar tersebut telah membagikan kuota secara gratis untuk para pengguna mereka. Disisi lain pihaknya juga sekaligus mempromosikan bahwa akan ada metode kuota baru yaitu Kuota TikTok yang hanya dapat digunakan untuk membuka aplikasi TikTok saja.

Untuk yang baru mengetahui trend baru ini maka Anda dapat mengeceknya melalui aplikasi MyIM3 bagi pengguna (IM3) dan Bima+ bagi pengguna (Tri). Dan, untuk yang mendapati masalah kenapa Kuota TikTok IM3 dan Tri tidak bisa digunakan. Silahakan simak penjelasan yang akan saya berikan ini sampai habis.

Kenapa Kuota TikTok IM3 Indosat Tidak Bisa Digunakan?

Kenapa Kuota TikTok IM3 Indosat Tidak Bisa Digunakan

Tidak sedikit orang yang mengeluh karena kuota TikTok mereka tidak bisa dipakai. Sebenarnya, hal ini dapat kita atasi dengan hanya beberapa langkah saja. Sebelum mengatasi permasalahan ini, terlebih dahulu kita ketahui apa saja penyebab kuota TikTok tidak dapat digunakan.

1. Sinyal Lemah

Hal yang paling utama dan terutama adalah memiliki jaringan yang kuat atau tidak lemah. Karena, jika Anda memiliki jaringan yang lemah maka kuota TikTok tidak dapat bekerja dengan maksimal. Maka dari itu, silahkan cari lokasi dengan memiliki sinyal yang kuat.

2. Membuka Aplikasi Lain Menggunakan Kuota TikTok

Saya peringatkan kembali bahwa Kuota TikTok hanya dapat digunakan pada aplikasi TikTok saja. Dan, tidak bisa digunakan untuk membuka aplikasi lainnya seperti Instagram, WhatsApp, Facebook, Twitter dan yang lainnya.

Jika Anda membuka aplikasi selain TikTok, maka kuota yang akan berkurang adalah kuota utama dan bukan kuota TikTok.

3. Operator Sedang Gangguan

Bisa jadi Oprator yang Anda gunakan sedang mengalami gangguan. Jika operator mengalami gangguan, maka kita hanya bisa menunggu sampai operator benar-benar kembali normal.

Cara Mengatasi Kuota Tiktok Tidak Bisa Digunakan

Setelah mengetahui penyebab kenapa kuota TikTok tidak dapat digunakan, maka saya lanjutkan ke pembahasan bagaimana cara mengatasinya. Disini ad beberapa cara yang dapat Anda gunakan, diantaranya :

1. Cari Lokasi Yang Memiliki Sinyal Kuat

Seperti yang sudah saya jelaskan diatas bahwa, kuota TikTok tidak dapat digunakan jika lokasi yang Anda tempati memiliki jaringan yang lemah. Silahkan, cari lokasi atau tempat yang memiliki sinyal kuat untuk membuka TikTok.

2. Restart HP

Jika cara yang pertama tidak bisa, kali ini coba Anda matikan HP atau Restart terlebih dahulu. Cara ini, cukup wort it untuk digunakan jika mengalami masalah seperti ini. Atau, Anda dapat menghidupkan Mode Pesawat dan langsung mematikannya lagi.

3. Mengubah kota TikTok menjadi kuota reguler

Bila Anda ingin mengubah kuota TikTok untuk dapat membuka aplikasi lainnya, maka harus melakukan beberapa langkah, Anda dapat menggunakan aplikasi HTTP Injector atau Psiphon Apk. Dan, untuk lebih jelasnya klik disini.

4. Menghubungi customer service

Cara yang terakhir dalam mengatasi kuota TikTok tidak dapat digunakan adalah dengan menghubungi customer service. Atau Anda dapat menghubungi customer service yang terdekat dengan lokasi Anda berada.

Penutup

Seperti itulah informasi yang hanya dapat Calonpengangguran berikan untuk Anda semua tentang Penyebab dan Cara Mengatasi Kenapa Kuota TikTok IM3 Indosat Tidak Bisa Digunakan. Semoga, informasi yang saya berikan ini dapat membantu Anda dalam mengatasi permasalahan yang sedang terjadi.