Cara Membuat Business Plan Sederhana dengan Baik dan Benar

Cara Membuat Business Plan – Untuk membangun sebuah usaha atau bisnis yang terencana dengan baik maka seorang pengusaha membutuhkan business plan atau disebut juga rencana bisnis. Hal ini sangat penting karena menjadi salah satu yang harus dipersiapkan sejak awal memulai usaha atau bisnis. Perlu kamu tahu bahwa business plan biasanya akan memuat tujuan serta target pencapaian lengkap dengan strategi untuk mencapainya.

Bagaimana jika sebuah usaha atau bisnis didirikan tanpa rencana? Hal ini tentu langkah yang sangat fatal dan beresiko tinggi sehingga perusahaan tidak mampu mengatasi segala hal yang sedang terjadi atau yang akan terjadi di masa depan. Untuk itu cara membuat bussines plan dengan tepat karena berisi tentang perencanaan terpadu seperti pengelolaan keuangan, strategi pemasaran, sumber daya manusia, dan masih banyak lagi.

Business plan merupakan dokumen tertulis yang harus disiapkan oleh pengusaha untuk menggambarkan segala unsur internal maupun eksternal yang terkait dengan memulai usaha serta menentukan arah perusahaan. Bisa dibilang bahwa business plan menjadi dokumen yang memberikan gambaran secara lebih jelas dan detail mengenai sebuah usaha atau bisnis.

Tujuan dibuatnya dokumen ini tentu saja agar sebuah usaha atau bisnis dapat memberikan tujuan perusahaan serta cara yang dapat dilakukan untuk mencapai target yang sudah direncanakan. Oleh karena itu perlu diperhatikan bahwa dokumen business plan harus dipertimbangkan dan dipikirkan secara matang agar menghasilkan segala hal yang benar-benar akurat.

Membahas tentang cara membuat business plan atau rencana bisnis dengan tepat, pada kesempatan kali ini kami akan menyajikan sebuah artikel yang mungkin sangat bermanfaat buat kamu terkait membuat rencana bisnis yang akan mengarahkan perusahaan kamu mencapai target yang menguntungkan!

Tujuan dan Konsep Membuat Business Plan dengan Benar dan Sesuai

Sebelum kita membahas lebih jauh tentang cara membuat rencana bisnis tentunya kamu harus mengetahui terlebih dahulu tujuan dalam business plan. Ada banyak tujuan yang sangat bermanfaat ketika sebuah perusahaan atau bisnis selalu membuat rencana bisnis mereka sebelum menjalankan sesuatu. Kami sudah merangkum beberapa tujuan yang mungkin bisa menjadi referensi untuk kamu dalam menentukan bussines plan:

  • Sebuah perusahaan tentunya akan lebih mengenal dengan baik strategi serta struktur perusahaan yang ingin dijalankan kedepannya
  • Menjadi sebuah dokumen tertulis yang berisi tentang perencanaan secara keseluruhan yang tentunya bisa menjadi lembaran penting untuk menarik investor
  • Business plan juga bertujuan agar perusahaan mengetahui pencapaian apa saja yang sudah terjadi serta memperbaiki kegagalan
  • Dengan perencanaan bisnis yang kamu lakukan tentu saja akan mendapatkan data secara detail terkait pasar dan kompetitor
  • Untuk memeriksa perhitungan serta mengambil langkah penting untuk mengatisipasi dan mengatasi sebuah problem
  • Menjadi sebuah media bermitra serta mengusahakan untuk menyeragamkan persepsi dengan pihak lainnya

Sebenarnya masih banyak tujuan serta manfaat yang akan didapatkan sebuah perusahaan ketika membuat business plan yang terukur serta sistematis. Namun perlu kamu tahu bahwa banyak rencana dalam bisnis bersifat fantasi saja dikarenakan pengusaha atau pebisnis seringkali mengabaikan pentingnya melakukan perencanaan bisnis secara serius.

Banyak perusahaan membuat business plan hanya sebagai alat yang berisi proyeksi hiperbola untuk meyakinkan para investor atau lembaga permodalan agar bisa menggelontorkan dana segar hanya melihat dokumen rencana bisnis yang dibuat. Hal ini merupakan kesalahan yang sangat fatal karena akan menjadi Boomerang bagi perusahaan tersebut dalam jangka pendek maupun jangka panjang

Hal yang perlu dicatat yaitu sebagai pemilik perusahaan jangan pernah menggunakan rencana bisnis sebagai pelicin untuk memudahkan segala hal terkait keuangan maupun perizinan. Konsep business plan wajib memiliki tolak ukur yang jelas untuk mengembangkan serta menyempurnakan strategi perusahaan untuk mencapai target-target yang diinginkan secara nyata dan logis.

Pastinya kamu ingin menciptakan perusahaan yang memiliki perencanaan yang matang, strategi marketing yang mapan, produktivitas penjualan yang tinggi, pondasi dan operasi yonal yang lancar. Semua hal yang kami sebutkan tadi bisa kamu wujudkan dengan membuat business plan dengan tepat. Pada dasarnya business plan menjadi langkah awal untuk proses memutuskan sesuatu terkait masa depan perusahaan.

Berikut kami bisa memberikan tips untuk kamu para pemilik perusahaan yang sedang menjalankan usaha atau bisnisnya dan berpegang teguh pada rencana bisnis yang realistis dan nyata. Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan dan bisa menjadi antisipasi agar tidak membuang-buang waktu saat membuat rencana perusahaan dimasa depan:

  • Memiliki sikap yang objektif dan logis sehingga dapat memberikan ide yang bagus dengan beberapa pertimbangan dan analisis dalam mencapai target perusahaan
  • Mencoba untuk membuat panduan operasi bisnis sebagai gambaran garis besar agar perusahaan memiliki arah yang realistis dan jelas
  • Melakukan komunikasi terkait berbagai hal internal dengan jelas dan detail sehingga antara atasan dan pegawai bisa memahami visi misi perusahaan dengan jelas
  • Menyusun dasar proposal pembiayaan yang terperinci sehingga membuat calon investor yakin untuk memberikan pinjaman untuk mengembangkan perusahaan
  • Memastikan bahwa business plan yang dibuat tampak meyakinkan serta memberikan bukti yang konkrit serta faktual untuk menunjukkan bahwa perusahaan kamu memiliki peluang dan potensi.

Langkah dan Cara Membuat Business Plan, Begini Penjelasannya!

Cara Membuat Business Plan

Setelah kamu memahami berbagai hal seputar bussines plan dari pengertian, tujuan, serta konsep utama untuk membuat business plan secara tepat dan jelas. Selanjutnya kita akan membahas tentang cara untuk membuat business plan dengan rancangan bisnis yang tepat dan terukur sehingga kamu bisa memiliki rencana bisnis yang matang dan dapat dipercaya. 

Ingatlah untuk tidak membuat rencana bisnis kamu secara berlebihan karena hal tersebut memiliki pengaruh yang besar dalam perkembangan bisnis kamu yang tentunya akan mengecewakan pihak investor atau lembaga keuangan yang memberikan pendanaan kepada perusahaan kamu. 

Sampaikan dokumen business plan secara apa adanya sesuai keadaan dan kondisi dari perusahaan, sebagai penyempurnanya kamu bisa memberikan pencapaian apa saja yang sudah perusahaan dapatkan untuk meyakinkan pihak pihak tersebut. Berikut adalah cara membuat business plan yang meyakinkan:

1. Riset Pasar

Dalam membuat business plan dengan tepat dan terarah tentunya harus diawali dengan sebuah riset yang dapat memberikan data secara terperinci. Pastikan apakah hal yang sudah direncanakan sesuai dengan target pasar atau calon konsumen karena perilaku, kebutuhan, hasrat, perasaan, serta keinginan konsumen bersifat dinamis dan berubah-ubah jadi sebagai perusahaan kamu harus bisa membaca kondisi pasar dengan tepat dan akurat.

Untuk itu, jika sebuah perusahaan melakukan riset pasar untuk menentukan perencanaan bisnis mereka maka perusahaan bisa mengetahui kondisi serta potensi dari bisnis yang sedang dijalankan saat ini. Jangan lupa juga untuk melakukan riset pasar dalam hal mengenali keunggulan produk dari kompetitor sehingga kamu dapat memberikan inovasi yang lain untuk menarik minat konsumen.

2. Memahami Tujuan Memulai Usaha atau Bisnis

Hal yang tidak kalah pentingnya sebagai panduan untuk cara membuat business plan yaitu kamu harus memahami tentang tujuan memulai bisnis kamu entah itu dalam skala kecil maupun skala besar. Perlu kamu tahu bahwa kita tidak sedang membahas tentang uang tapi hal yang lebih luas lagi.

Seperti untuk siapa kamu membangun bisnis ini, bagaimana bisnis ini berkembang, untuk apa bisnis ini berdiri, apakah bisnis ini dapat membuka lapangan pekerjaan baru, bagaimana bisnis kamu dapat menunjukkan eksistensinya dalam jangka panjang. Hal yang sudah kamu sebutkan tadi merupakan contoh dari tujuan perusahaan untuk memulai bisnis mereka.

Perlu kamu tahu juga bahwa membuat rencana bisnis harus memiliki latar belakang yang jelas, jenis bisnis yang dilakukan, serta strategi penjualan yang ingin digunakan. Sehingga kamu konsisten untuk tetap menjaga agar usaha atau bisnis kamu tetap berjalan pada jalur yang tepat.

3. Memikirkan Konsep dari Bisnis

Mungkin sudah kami singgung sebelumnya tentang konsep dari membangun rencana bisnis, pada bagian ini ini kita akan membahas tentang konsep dari bisnis yang sedang kamu jalankan. Konsep bisnis memiliki komponen yang wajib kamu pahami seperti strategi inti yang meliputi visi dan misi, sumber daya strategis yang meliputi kompetensi, aset strategis, serta proses.

Hal lain tentang konsep bisnis yaitu perantara pelanggan yang meliputi dukungan informasi tentang hubungan kedua belah pihak serta struktur harga. Jangan lupa untuk mempertimbangkan jaringan nilai yang memperkuat serta melengkapi sumber daya yang dimiliki oleh perusahaan. Untuk itu sebagai pengusaha atau pebisnis kamu harus memahami konsep apa yang akan kamu gunakan untuk memberikan rencana terbaik di masa kini dan masa depan.

4. Menentukan Strategi dari Bisnis

Cara membuat rencana bisnis terakhir sehingga dapat menghasilkan dokumen perusahaan yang optimal yaitu menentukan strategi dari bisnis yang kamu jalankan. Strategi yang akan kami bahas ini tentu memiliki cakupan yang sangat luas diantaranya yaitu perencanaan, kekuatan kelemahan, efisiensi dan efektivitas, keunggulan kompetitif, dan kontrol.

Sebelum membuat business plan serta menyusun segala hal terkait perencanaan perusahaan alangkah baiknya untuk selalu melakukan tes uji coba serta melakukan analisa hasil yang didapatkan. Kamu juga bisa untuk membuat target yang realistis dan terukur, jika kamu menemukan kesulitan ingatlah untuk jangan menyerah dan teruslah berusaha. Jangan lupa juga untuk melakukan evaluasi dan perbaikan secara berkala sehingga kamu bisa mendapatkan manfaat bussines plan secara maksimal.

Akhir kata, sekian informasi yang bisa kami sampaikan mengenai cara membuat business plan yang baik dan benar sehingga dapat memberikan arah dan target yang jelas untuk perusahaan. Kami harap pembahasan pada kesempatan kali ini dapat membantumu menjadi pengusaha atau pebisnis yang sukses dalam menjalankan operasional perusahaan. Jangan lupa terus update artikel dari situs kami yang akan selalu memberikan hal menarik!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *