Aplikasi Remote AC Terbaik Untuk Android – Kendala remote hilang atau remote tidak berfungsi adalah hal yang wajar karena memang remote merupakan benda yang sering kali diletakkan sembarangan sehingga saat membutuhkan nya harus mencari terlebih dahulu atau memperbaikinya. Sekarang kamu tidak perlu khawatir jika ingin menggunakan remote terutama remote AC maka kami akan memberikan rekomendasi aplikasi remote AC di Android yang bisa kamu gunakan.
Pastinya kamu tidak menyangka bukan bahwa ponsel bisa dijadikan remote, hal ini merupakan inovasi yang sudah cukup lama dikembangkan oleh berbagai smartphone agar memungkinkan untuk pengguna menggunakannya sebagai remote televisi maupun AC. Jadi kamu tidak perlu repot membeli remote untuk mengoperasikan AC karena hanya dengan beberapa aplikasi berikut yang bisa dijadikan remote.
Kamu yang penasaran ingin mencoba rekomendasi aplikasi yang bisa dijadikan remote AC maka simak penjelasan dari artikel berikut ini dan kami juga akan menyediakan Link downloadnya yang tinggal kamu klik. Aplikasi yang akan kami berikan merupakan aplikasi resmi yang bisa kamu download melalui play store.
Rekomendasi Link Download Aplikasi Remote AC di Android
Remote merupakan sebuah alat yang digunakan untuk mengontrol sebuah benda agar bergerak, aktif, beroperasi, dan sebagainya. Meskipun saat ini orang-orang lebih banyak menggunakan Smartphone untuk menonton maupun melakukan aktivitas lainnya namun ada beberapa benda yang masih harus dioperasikan dengan remote seperti misalnya AC.
Remote yang memiliki bentuk kecil tentu saja sangat rentan untuk hilang ataupun rusak sehingga kami memiliki solusi dan merekomendasikan kamu mendownload aplikasi untuk remote AC di smartphone Android. Jadi kamu tidak perlu repot untuk membelinya karena cukup menggunakan ponsel kamu bisa mengoperasikan AC kamu dengan bantuan aplikasi remote. Berikut beberapa aplikasi yang kami rekomendasikan beserta link downloadnya:
1. Aplikasi Remote Universal AC
Aplikasi yang satu ini bisa kamu gunakan pada berbagai merk AC yang terkenal seperti Samsung, Panasonic, LG, dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa mendownload aplikasi ini melalui Android merk apapun sehingga kamu bisa menggunakannya secara bebas untuk mengontrol AC kamu dalam suatu ruangan. Tidak perlu menggunakan cara konvensional dengan mencari remote, berikut link download aplikasinya Klik Disini.
2. Aplikasi Mi Remote Controller
Selanjutnya yaitu aplikasi Mi Remote Controller, tidak seperti aplikasi sebelumnya yang bisa digunakan di berbagai macam Android namun aplikasi ini hanya bisa didownload dan dioperasikan melalui ponsel Xiaomi saja. Mengingat Xiaomi 8 tahun terakhir mengalami peningkatan dalam penjualan dan penggunaan ponselnya sehingga memberikan fitur yang cukup menarik yaitu remote controller, berikut adalah link download aplikasinya Klik Disini.
3. Aplikasi Zaza Remote
Aplikasi Zaza remote dapat kamu gunakan untuk mengoperasikan AC untuk menghidupkannya atau mengatur suhunya. Tidak hanya itu, aplikasi yang satu ini juga bisa digunakan untuk fungsi lainnya seperti TV sama DVD, lampu, dan masih banyak lagi. Kamu bisa mendownload aplikasi ini melalui Android kamu dengan merk apapun, jika penasaran dan ingin menggunakan aplikasi yang satu ini berikut adalah link downloadnya Klik Disini.
4. Aplikasi Asmart Remote IR
Selanjutnya yang akan kita bahas untuk aplikasi remote yang bisa digunakan untuk mengontrol AC yaitu bernama Asmart remote IR yang bisa kamu gunakan untuk AC merk apapun. Cara kerja aplikasi ini yaitu memanfaatkan teknologi infrared pada Android untuk memberikan perintah melalui aplikasi kepada sebuah objek dengan mudah dan fleksibel. Kamu tidak perlu repot mencari remote AC yang kecil, berikut link downloadnya Klik Disini.
5. Aplikasi Sure
Satu lagi aplikasi untuk remote AC yang kami rekomendasikan yaitu Sure, aplikasi ini bisa digunakan untuk mengontrol remote AC yang dengan memiliki fitur yang cukup lengkap. Menariknya, aplikasi ini sudah terintegrasi dengan Amazon Alexa serta sangat ringan untuk digunakan. Jika kamu tertarik dengan aplikasi yang satu ini, berikut adalah link download yang bisa langsung kamu Klik Disini.
Akhir kata, sekian informasi yang bisa kami rangkum tentang rekomendasi aplikasi remote AC yang bisa kamu jadikan referensi untuk lebih mudah mengoperasikan pendingin ruangan atau AC. Kamu tidak perlu repot untuk mencari maupun membelinya karena melalui aplikasi dapat memudahkan apapun. Terima kasih sudah membaca artikel ini hingga selesai dan sampai jumpa di artikel selanjutnya!