Filter IG Nutupin Muka, Cocok Buat Kamu yang Tidak Suka Eksis!

Instagram memiliki filter yang tidak kalah menarik daripada tiktok, terbukti bahwa Instagram terus melakukan inovasi untuk membuat pengguna merasa nyaman bereksplorasi. Filter IG tidak selalu tentang mempercantik wajah namun juga ada sebuah filter yang cocok buat pengguna yang tidak suka eksis yaitu filter IG nutupin muka. Biasanya kalau terkini menggunakan berbagai objek untuk menutupi wajah agar tidak terlihat.

Meskipun saat memposting wajah kamu tidak terlihat di IG, namun tetap menarik dan tidak sedikit orang menggunakan filter untuk menutup wajahnya dengan berbagai tujuan. Ada yang melakukannya karena humor, iseng, tidak ingin eksis, dan ingin posting sesuatu anti mainstream. Bagi kamu yang sedang mencari ide filter IG nutupin muka terbaru lengkap dengan nama filternya berikut kami akan memberikan informasi lengkapnya.

Filter IG ini belakangan sering tren di kalangan pengguna Instagram, apalagi adanya gaya berfoto aesthetic seperti siluet maupun filter rotoskop yang ada di tiktok membuat filter untuk menutup muka menjadi populer. Tidak ada salahnya buat kamu yang belum pernah mencoba filter untuk menutup muka dan sering menggunakan filter untuk mempercantik diri yuk save di IG filter-filter berikut ini. 

5 Filter IG Nutupin Muka Terbaru 2022

Filter IG Nutupin Muka

Tahukah kamu bahwa di Instagram penggunanya bisa membuat filter terbaru untuk dipublikasikan dan digunakan oleh pengguna lainnya sehingga tidak heran pada media sosial ini banyak muncul filter-filter populer termasuk untuk nutupin muka. Jangan khawatir, karena kamu bisa menggunakan semua filter di Instagram secara gratis. Filter ini bisa dibilang cukup populer dan tidak terlalu mempengaruhi foto kamu.

Fungsi dari filter IG nutupin muka yaitu biasanya pengguna ingin menjaga privasinya dan tidak suka terlalu mengekspos muka di media sosial khususnya pengguna Instagram yang introvert. Ada beberapa filter IG untuk menutup muka secara keseluruhan atau sebagian sehingga kamu perlu memilih nya jika ingin foto kamu terlihat keren dan aesthetic. Berikut adalah nama-nama brother IG nutupin muka yang bisa kamu gunakan:

1. Filter IG Ah Dai

Salah satu filter IG yang bisa untuk menutup muka dan tampak lucu untuk diaplikasikan yaitu bernama ah dai, filter ini memiliki warna yang mirip dengan kulit muka namun dibuat lebih blur sedikit dan dilengkapi dengan mata, bibir, serta alis. Kamu bisa berbicara melalui filter ini dan tidak akan menunjukkan wajah asli kamu bahkan filter ini bisa sangat menghibur dan membuat orang lain tertawa karena begitu unik. 

2. Filter IG Fallen Leaves

Seperti namanya, filter ini bisa digunakan untuk menutup muka yang didominasi oleh daun. Filter terbaru ini bisa kamu gunakan jika kamu ingin hanya menunjukkan mata saja karena pada dasarnya filter ini menutupi keseluruhan wajah kecuali kedua mata kamu. Keunikan dari filter ini yaitu lubang pada matanya sedangkan seluruh wajah kamu akan ditutupi oleh daun warna coklat. 

3. Filter IG Post It

Selanjutnya yaitu filter yang tidak kalah menarik bernama post it, filter ini memang tidak menutup wajah secara keseluruhan namun hanya bagian wajah utama saja. Filter ini berbentuk kertas yang ditempel dengan selotip atau bisa juga disebut simile. Dengan kamu menggunakan filter ini maka seolah-olah wajah kamu sedang di tempel kertas kecil dengan selotip atau pin di atas kertas tersebut. 

4. Filter IG Censored

Filter IG selanjutnya yang bisa membantu kamu untuk menutup wajah di postingan yaitu bernama censored, filter ini memungkinkan untuk menutup wajah secara keseluruhan namun dengan teks atau efek blur. Jika kamu pernah menemui konten sensitif di beranda atau postingan orang lain maka ada tanda bahwa konten tersebut sensitif dan tidak layak untuk ditonton, menariknya filter ini akan memberikan tampilan seperti itu

5. Filter IG Neon Mask

Filter yang cukup menarik ini bernama neon mask di mana menunjukkan filter yang bisa menutup muka atau wajah dengan topeng venom. Kamu bisa menggunakan filter ini wajah kamu tidak akan terlihat, di bagian mata akan diberikan simbol X jahitan yang menambah kesan anti mainstream. Selain itu, filter ini didominasi dengan warna hitam dan cocok bagi kamu yang menyukai warna yang strong dan gelap.

Akhir kata, sekian informasi yang bisa kami rangkum tentang ide filter IG nutupin muka yang bisa kamu gunakan jika tidak ingin memposting muka di media sosial. Filter yang kami rangkum cukup populer dan banyak digunakan oleh pengguna Instagram sehingga kamu tidak perlu khawatir bahwa filter tersebut ketinggalan zaman. Semoga informasi kali ini dapat bermanfaat dan update selalu informasi dari situs kami selanjutnya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *