Aplikasi Zenly Untuk Apa – Beberapa tahun belakangan, ada sebuah aplikasi yang diminati oleh remaja di Indonesia yang sebelumnya telah terlebih dahulu ramai diunduh oleh para pengguna dalam rentang usia 13-25 tahun di negara Singapura. Aplikasi tersebut bernama Zenly yang populer di kalangan para pengguna smartphone.
Di Singapura sendiri, pengguna Zenly telah mencapai 28% dalam rentang usia 13-18 tahun, sedangkan mayoritas pengguna Zenly di Singapura adalah 60% dengan rentang usia 18-25 tahun. Namun, belakangan aplikasi ini menuai kekhawatiran dari sejumlah pihak terutama orang tua di Singapura, karena aplikasi zenly berpotensi untuk disalahgunakan oleh orang jahat untuk melacak lokasi seseorang.
Walaupun sudah cukup populer, Masih banyak orang yang menanyakan terkait dengan aplikasi zenly untuk apa fungsinya. Hal ini dikarenakan aplikasi Zenly ini masih cukup asing didengar oleh telinga masyarakat Indonesia.
Oleh karena itu, Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan informasi mengenai aplikasi zenly untuk menjawab pertanyaan aplikasi Zenly untuk apa fungsinya. Bagi kamu yang penasaran, yuk simak pembahasan lengkap seputar aplikasi Zenly yang telah kami rangkum berikut ini.
Informasi Mengenai Aplikasi Zenly yang Wajib Kamu Tahu!
Sebelum Menjawab pertanyaan mengenai aplikasi zenly untuk apa fungsinya, maka sebelum itu kamu harus mengetahui terlebih dahulu informasi seputar aplikasi zenly ini. Perlu kamu tahu, zenly dibuat oleh Amplitude yang merupakan pengembang asal Prancis yang berdiri sejak tahun 2014 dan tiga tahun kemudian dibeli oleh pengembang aplikasi Snapchat.
Hingga saat ini, aplikasi tersebut telah diunduh oleh 46 ribu pengguna Android dan 7,5 ribu pengguna pengguna IOS. Aplikasi ini banyak diminati oleh para pengguna karena cukup mudah untuk dioperasikan, yaitu dengan cara penggunaan mengunduh aplikasinya lalu diminta untuk mendaftarkan diri dengan menggunakan nomor ponsel dan alamat email.
Setelah memasukkan nomor ponsel, aplikasi tersebut akan mengirimkan kode OTP untuk memverifikasi diri kamu sebelum login ke aplikasinya.Baru setelah itu, pengguna bisa aktif untuk menggunakan aplikasi tersebut dan mengedit profil berupa nama, foto, dan ID penggunanya.
Selain itu, proses untuk menambahkan teman juga bisa dilakukan dengan mudah menggunakan kontak yang sudah tersimpan di dalam ponsel, atau bisa juga dengan menambahkan ID pengguna, dan bisa juga dengan shake ponsel secara bersamaan.
Kelemahan aplikasi zenly ini adalah pada akses yang diminta berupa akses kontak dari ponsel penggunaannya, yang membuat para penggunanya khawatir akan keamanan data dan privasi. Bisa dikatakan, aplikasi ini tidak jauh berbeda dengan aplikasi fintech ilegal yang akan menanamkan spyware di aplikasi sehingga pihak pengembang bisa mengakses aktivitas ponsel dan mengumpulkan data pribadi dari penggunanya.
Aplikasi Zenly Untuk Apa Fungsinya ? Berikut Penjelasannya
Zenly merupakan sebuah aplikasi yang berfungsi untuk menampilkan lokasi pengguna lainnya secara real-time. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa melacak keberadaan ponsel milik keluarga atau rekan yang ingin kamu ketahui dengan tingkat akurasi yang cukup baik.
Selain melacak, aplikasi zenly juga memiliki fitur yang dapat digunakan untuk melakukan chatting dengan pengguna lainnya yang juga didukung oleh tersedianya stiker menarik yang ada di kolom chatting tersebut.
Fitur lainnya yang dimiliki oleh aplikasi zenly adalah cek baterai yang memungkinkan kamu untuk mengetahui status baterai ponsel pengguna lain yang sedang kamu lacak, bahkan kamu juga bisa mendapatkan notifikasi jika pensil tersebut sedang melakukan pengisian daya.
Apakah Aplikasi Zenly Aman Untuk Digunakan Oleh Pengguna ?
Kemampuan aplikasi zenly untuk melacak lokasi pengguna lain secara akurat sehingga mengetahui status baterai ponsel milik orang lain memang cukup mengesankan. Namun, kamu tetap harus memperhatikan resiko sebelum menggunakan aplikasi yang satu ini, karena tingkat keamanannya diragukan mengingat akses privasi yang diberikan kepada pihak zenly terbilang cukup penting.
Selain itu, sistem pelacakan pada Zenly juga sebenarnya cukup beresiko untuk disalahgunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Apalagi saat ini zenly lebih banyak diakses oleh anak-anak usia sekolah mulai dari SMP hingga SMA, sehingga berpotensi untuk menimbulkan berbagai tindak kejahatan yang mengincar korban anak-anak di usia tersebut.
Namun, pihak zenly sudah mengantisipasi potensi kejahatan tersebut dengan menghadirkan fitur stranger danger yang akan memberitahu pengguna jika ada permintaan pelacakan dari orang yang tidak dikenal.
Di sisi lain, bahaya lain yang mungkin mengintai para pengguna zenly yaitu masuknya virus atau Malware ke dalam ponsel saat proses unduh atau install berlangsung. Bagi kamu yang ingin menggunakan aplikasi ini, pastikan kamu selalu waspada dan mengantisipasi berbagai resiko yang ditimbulkan oleh aplikasi ini.
Akhir kata, itulah informasi yang bisa kami sampaikan mengenai aplikasi zenly untuk apa fungsinya, semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi kamu dan jangan lupa untuk selalu update informasi lainnya dari situs kami.