Cara Meliburkan Toko Shopee Dengan Mudah dan Cepat

Cara Meliburkan Toko Shopee – Saat kamu sedang berbelanja di shopee menjelang hari raya Idul Fitri maupun hari besar keagamaan lainnya, tentu kamu melihat beberapa toko di shopee dengan tulisan “toko sedang libur” lagu kini dan membuat kamu tidak bisa berbelanja di toko seller tersebut.

Nah, tulisan tersebut merupakan fitur yang yang bisa dimiliki oleh para seller atau penjual di shopee yang memungkinkan para seller ini untuk meliburkan atau menutup toko sementara saat momen-momen tertentu. 

Bagi kamu para seller pemula di shopee yang berniat atau sedang berjualan di shopee, maka kamu bisa mengaktifkan fitur toko libur ini loh guys ! Cara mengaktifkan fitur toko libur ini juga ternyata sangat mudah, karena hanya membutuhkan beberapa langkah dengan waktu yang singkat.

Hal ini tentu membuat para seller pemula di shopee merasa penasaran dan ingin tahu bagaimana cara meliburkan toko shopee saat momen-momen hari raya seperti momen Idul Fitri yang akan tiba tidak lama lagi.

Nah, Pada kesempatan kali ini kami akan membahas informasi mengenai cara meliburkan toko di shopee yang bisa membantu kamu para seller untuk bisa libur menikmati momen Idul Fitri bersama dengan keluarga tanpa harus khawatir dengan toko yang ada di Shopee. 

Mengenal Fitur Toko Libur di Shopee yang Sangat Bermanfaat Bagi Para Seller

Sebelum masuk pembahasan utama cara meliburkan toko shopee saat momen hari raya, maka kamu harus mengenal terlebih dahulu mengenai fitur yang satu ini. Perlu kamu tahu, fitur toko libur di shopee merupakan fitur resmi yang bisa digunakan oleh para seller, dan memungkinkan mereka untuk bisa menonaktifkan semua produk yang ada di toko shopee nya untuk sementara waktu.

Perlu digaris bawahi, bahwa fitur toko libur berbeda dengan fitur menutup toko permanen yang ada di shopee. Fitur toko libur ini sendiri juga sangat berguna bagi para penjual yang sedang menghadapi kesibukan aktivitas offline, sehingga harus menghentikan pesanan sementara secara online.

Beberapa Penyebab Penjual Shopee Meliburkan Tokonya, Ini Dia Alasannya !

Setidaknya, ada banyak alasan yang menyebabkan seller di shopee meliburkan tokonya sementara waktu, diantaranya yaitu :

  1. Sedang merayakan momen hari raya baik Idul Fitri, Idul Adha, Natal, atau hari raya keagamaan lainnya dan ingin fokus beribadah.
  2. Sedang ada urusan atau acara keluarga di rumah sehingga membuatnya tidak sempat untuk mengurus pesanan via online.
  3. Sedang sakit, sehingga tidak bisa menangani dan menyiapkan pesanan pelanggan yang masuk secara online.
  4. Sedang ada kesibukan lain di luar jualan online, misalnya sedang menjalani ujian kampus, sekolah, atau kesibukan lainnya.
  5. Sedang fokus melayani pelanggan yang offline.

Tutorial Cara Meliburkan Toko Shopee dengan Mudah Selama Libur Idul Fitri

cara meliburkan toko shopee

Perlu kamu tahu, untuk meliburkan toko yang ada di shopee bisa dilakukan dengan dua metode, yaitu itu Via pc/laptop/komputer web atau bisa juga Melalui aplikasi shopee di perangkat Android maupun iPhone.

1. Cara Meliburkan Toko Shopee Sementara Via Aplikasi Android/App Store

Untuk meliburkan atau menutup sementara toko yang kamu miliki di shopee, ada beberapa langkah yang bisa kamu ikuti diantaranya :

  • Pertama, buka aplikasi shopee dan login, kemudian klik saya dan kemudian klik lagi menu toko saya.
  • Scroll sampai ke bagian bawah, dan pilih menu Asisten penjual, kemudian pilih menu pengaturan foto.
  • Setelah itu, geser tombol opsi hingga berwarna hijau di bagian toko libur untuk mengaktifkan toko libur di Shopee.
  • Jika muncul notifikasi, klik tombol aktifkan, dan kamu bisa cek status toko kamu sudah berstatus libur atau belum.

2. Mengaktifkan Fitur Toko Libur Shopee Sementara Lewat Perangkat Komputer / Laptop

Selain lewat aplikasi, seller juga bisa menutup toko sementara saat libur hari raya dengan menggunakan website seller center, caranya adalah sebagai berikut :

  • Pertama, login akun seller melalui website : https://seller.shopee.co.id/account/signin dengan menggunakan username dan password Shopee yang kamu miliki.
  • Scrolll ke hagian bawah dan, dan cari menu pengaturan dasar > pengaturan toko
  • Selanjutnya, geser tombol yang ada di dekat situ dan klik tombol tersebut hinga berubah menjadi hijau.
  • Terakhir, klik lanjutkan atau aktifkan dan klik tombol OK, maka secara otomatis toko kamu akan tampil sebagai toko yang sedang libur.

Untuk mengaktifkan toko shopee kembali, akan melalui proses yang sama dengan menonaktifkan fitur Shopee, hanya saja kamu hanya perlu menekan tombol menjadi abu abu. 

Akhir kata, itulah pembahasan mengenai cara meliburkan toko shopee yang bisa kami bagikan untuk kamu, semoga bermanfaat dan bisa menambah informasi kamu, jangan lupa nantikan update informasi lainnya yang bermanfaat dari kami ya !