Cara Membuat BPJSTKU Untuk Akulaku Dengan Mudah

Cara Membuat BPJSTKU Untuk Akulaku – Seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi digital, pemerintah turut meningkatkan layanan untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus berbagai keperluan, salah satunya yaitu hadirnya BPJS ketenagakerjaan secara online dan mobile melalui aplikasi BPJSTKU. 

Belakangan ini, banyak orang yang bertanya mengenai cara daftar BPJSTKU untuk Akulaku yang merupakan salah satu syarat untuk bisa meminjam uang di Akulaku. Aplikasi yang satu ini hadir untuk memberikan pelayanan yang mudah dan cepat, sehingga masyarakat dapat dengan mudah mengakses berbagai informasi BPJS Ketenagakerjaan.

Informasi tersebut bisa berupa informasi mengenai program-program yang terdapat di BPJS ketenagakerjaan, informasi saldo jaminan hari tua atau JHT, klaim saldo, daftar kantor cabang BPJS ketenagakerjaan, hingga simulasi perhitungan saldo jht per tahun masa kerja.

Saat ini, BPJS ketenagakerjaan menjadi syarat khusus untuk mendaftar ataupun untuk keperluan lainnya, contohnya yaitu aplikasi akulaku yang membutuhkan syarat BPJSTKU ini untuk bisa menaikkan limit dan mengajukan pinjaman.

Oleh karena itu, banyak orang yang ingin mengetahui cara daftar BPJSTKU untuk Akulaku dengan mudah, dan pada kesempatan ini kami akan membagikan informasi lengkapnya khusus untuk kamu.

Apa Itu BPJSTKU yang Wajib Kamu Tahu !

Sebelum mengetahui tentang cara daftarnya, maka kamu perlu mengetahui informasi tentang BPJSTKU terlebih dahulu. Perlu kamu tahu, BPJSTKU merupakan aplikasi yang dirintis oleh BPJS ketenagakerjaan untuk melayani kebutuhan peserta asuransi secara online dan efisien.

Lewat aplikasi ini, peserta bisa melakukan pendaftaran BPJS ketenagakerjaan, mengetahui informasi seputar BPJS ketenagakerjaan, saldo jaminan hari tua, dan rincian saldo JHT tahunan. Selain itu, tersedia juga informasi profil peserta dan simulasi perhitungan saldo JHT.

Aplikasi yang satu ini tersedia dan bisa di download melalui Google play store bagi pengguna Android, dan app store bagi pengguna perangkat iOS. Saat ini, versi terbaru dari aplikasi BPJSTKU ini dirilis pada tanggal 26 November 2020 dengan versi 3.1.36 yang bisa digunakan di perangkat Android 4.1 ke atas dan perangkat iOS 11.2 ke atas.

Informasi Jenis Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan yang Wajib Dipahami !

Sebelum mengetahui cara daftar BPJSTKU untuk Akulaku yang bisa dilakukan secara online, maka kamu wajib memahami jenis-jenis kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan di bawah ini :

  1. PU : yaitu setiap orang yang bekerja dengan menerima gaji atau upah, contohnya yaitu karyawan swasta,, BUMN, PNS, TNI dan Polri, gimana perusahaan tempat kerja bertanggung jawab untuk pendaftaran keanggotaan dan pembayaran iuran diambil dari gaji.
  2. BPU : yaitu pekerja sektor mandiri yang mendapatkan gaji atas hasil usahanya sendiri seperti pedagang, petani, nelayan, dan sebagainya, di mana ia bertanggung jawab untuk mendaftarkan diri sendiri dan mendaftar iuran sesuai jumlah pendapatan.
  3. PMI : setiap WNI yang akan, sedang, atau telah melakukan pekerjaan dan menerima upah di luar wilayah RI, dimana pendaftaran BPJS untuk peserta ini dilakukan oleh badan Nasional penempatan perlindungan Tenaga kerja Indonesia (BNP2TKI).

Cara Daftar BPJSTKU untuk Akulaku Bagi Peserta BPU

cara membuat bpjstku untuk akulaku

Perlu kamu ketahui, yang bisa mendaftar BPJS Ketenagakerjaan lewat aplikasi BPJSTKU ini adalah kategori peserta BPU yang secara mandiri mendaftar dan membayar iurannya sendiri. Cara mendaftar BPJSTKU bisa kamu lakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Pertama, download aplikasi BPJSTKU melalui play store maupun app store di perangkat kamu.
  2. Jika sudah terdownload, pilih pendaftaran peserta baru dan pilih juga opsi kepesertaan BPU.
  3. Kemudian, isi data diri kamu berupa NIK, nama lengkap, tanggal lahir, dan juga alamat tempat tinggal kamu.
  4. Setelah itu, akan muncul syarat dan ketentuan yang harus kamu pahami, lalu centang pada kotak pernyataan di bagian paling bawah.
  5. Sistem akan mengirimkan kode OTP ke nomor yang didaftarkan untuk proses verifikasi dan masukkan kode OTP pada kolom yang tersedia.
  6. Kamu tinggal masukkan data-data yang diperlukan berupa lokasi bekerja, jenis pekerjaan, jam kerja, dan juga penghasilan rata-rata perbulan.
  7. Selanjutnya, pilih program BPJS Ketenagakerjaan, diantaranya jaminan kecelakaan kerja (JKK), jaminan kematian (JKM), dan jaminan hari tua (JHT).
  8. Pilih periode pembayaran iuran, dan tinjau kembali data diri, lalu lanjutkan ke pembayaran sesuai nominal yang tertera.
  9. Terakhir, kamu tinggal melakukan pembayaran yang dapat dilakukan melalui bank, gerai Indomaret, Alfamart, dan Tokopedia.

Bagi kamu yang mendaftarkan diri dan mendapatkan KPJ, kamu bisa menggunakan aplikasi BPJSTKU dengan mendaftarkan pengguna baru dan mengikuti alur pendaftaran yang ada di aplikasi tersebut. Kamu juga bisa menautkan akun BPJSTKU dengan aplikasi akulaku agar kamu bisa menaikkan limit dan mengajukan pinjaman di aplikasi tersebut. 

Akhir kata, itulah informasi mengenai Cara Membuat BPJSTKU Untuk Akulaku yang bisa dilakukan dengan mudah, semoga informasi yang bermanfaat dan nantikan selalu update informasi bermanfaat dan menarik lainnya dari situs kami ya !

One comment

Comments are closed.