Cara Salin Tautan di Tiktok Dapat Uang – Pasti pembaca semua setujukan, kalau Tiktok menjadi salah satu aplikasi media sosial yang paling populer di Indonesia. Meski aplikasi ini terbilang baru dibandingkan pesaingnya seperti Instagram, ternyata eksistensinya tidak kalah loh.
Hal ini bisa Anda buktikan sendiri dengan melihat berapa banyak pengguna yang sudah menginstall atau download aplikasi Tiktok, dari data download yang penulis ambil dari Play Store saja mencapai 500 jt + jumlah pengguna Tiktok.
Angka tersebut tidak hanya sebatas angka saja ya, karena penulis sendiri sudah merasakan kalau Tiktok berkembangan sangat pesat. Pada awalnya Tiktok , hanyalah aplikasi media sosial biasa, artinya pengguna hanya bisa memposting video atau foto keseharian mereka.
Tapi seiring berjalannya waktu, Tiktok tidak hanya digunakan sebagai media sosial saja loh karena sudah banyak fitur baru yang hadir di aplikasi ini diantaranya, live streaming, tiktok shop, dan masih banyak lagi.
Semakin berkembangnya aplikasi Tiktok, tentu mengharuskan kita sebagai pengguna untuk lebih bijak menggunakannya bukan? Dari apa yang penulis lihat, semakin banyak orang yang menjadi aplikasi Tiktok sebagai ladang penghasilan mereka, mulai dari live streaming, berjualan, dan lainnya.
Tidak hanya itu saja, belakangan ini pengguna Tiktok juga dihebohkan dengan kabar bahwa kita sebagai pengguna bisa menghasil uang dengan hanya menyalin link loh. Apakah kabar tersebut benar mas? Jawabnya benar, karena pihak Tiktok sendiri sudah menegaskan hal tersebut.
Lantas bagaimana caranya mas? Saya juga pengen dapat uang, tenang saja. Pada kesempatan kali ini calonpengangguran akan membantu Anda semua melalui artikel yang membahas Cara Salin Link di Tiktok Dapat Uang sebagai berikut.
Sekilas Tentang Menyalin Link di Tiktok Dapat Uang
Seperti yang sudah penulis singgung diatas, bahwa perkembangan Tiktok sangatlah pesat, sejak awal dirilisnya pada tahun 2017 hingga sekarang 2022, jadi sudah sekitar 5 tahun aplikasi Tiktok menemani kita ya.
Tidak hanya sebagai aplikasi media sosial saja, Tiktok sekarang sudah menjadi ladang pencarian penggunanya seperti melakukan live streaming keseharian sampai aktivitas jual beli barang karena hadirnya fitur Tiktok Shop.
Selain itu, pengguna juga bisa mendapatkan uang dengan mengundang teman untuk join ke aplikasi Tiktok dengan cara menyalin link profil Tiktok, kemudian membagikan link tersebut ke teman-teman Anda.
1. Salin dan Share Tautan Undangan
- Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah menginstal aplikasi Tik Tok dan melakukan registrasi akun.
- Jika sudah, silahkan masuk menu Saya yang berada di pojok kanan bawah pada aplikasi tersebut.
- Setelah masuk, Anda cari icon Rp yang berada disebelah kiri nama akun Anda.
- Disini Anda tampil banner :Dapatkan hingga Rp 70.000 karena mengundang teman” kemudian pilih undang, akan tampil pop up seperti salin tautan. Anda bisa pilih salin tautan tersebut.
- Terakhir silahkan bagikan link tautan tersebut kepada teman-teman Anda atau ke media sosial Anda seperti WhatsApp, Telegram, Instagram, Twitter, dan lain sebagainya agar join ke aplikasi Tiktok.
Sedikit tambahan mengenai cara mendapatkan uang dari mengundang teman ini, ketika teman atau siapapun itu yang bergabung ke Aplikasi Tiktok menggunakan link tautan yang Anda bagikan tadi, Anda akan mendapatkan koin. Koin ini lah yang nantinya bisa Anda tukarkan menjadi uang tunai.
Jadi bisa disimpulkan semakin banyak teman yang berhasil Anda undang, maka semakin banyak koin yang bisa ditukarkan. Saran penulis, agar memaksimal pendapatan melalui cara ini, Anda bisa membuat konten menarik agar teman yang melihat konten Anda tersebut merasa tertarik untuk bergabung ke aplikasi Tiktok.
2. Share Salinan Tautan Konten
Hampir sama dengan penjelasan penulis diatas, untuk memaksimalkan pendapatkan Anda dengan menggunakan fitur mengundang teman. Anda bisa membuat konten-konten menarik untuk dilihat. Setelah itu, Anda bisa bagikan link tautan konten tersebut ke akun media sosial lain.
- Pertama silahkan buka aplikasi Tik Tok di smartphone Anda.
- Disini harus Anda pastikan sudah membuat konten ya, kalau belum silahkan untuk membuatnya lebih dulu. Kalau sudah pilih video yang ingin Anda salin tautannya.
- Kemudian pilih menu icon panah ke sebelah kanan.
- Pilih menu salin tautan atau jika ingin lebih praktis, Anda bisa langsung memilih bagikan melalui whatsapp atau yang lainnya.
- Selesai.
3. Salin Tautan Konten Tiktok Shop
Cara ketiga yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan uang dari Tiktok dengan menyalin link adalah membuat konten yang berkaitan dengan Tiktok Shop. Tapi, sebelum bisa menggunakan fitur ini ada beberapa syarat yang harus Anda penuhi dari pihak Tiktok untuk bisa menggunakan fitur Tiktok Shop diantara:
- Berusia minimal 18 tahun
- Jumlah followers lebih dari 100.000
- Memiliki 500.000 viewers selama 28 hari terakhir.
- Telah mengunggah satu video selama 28 hari terakhir.
Jika semua syarat diatas sudah Anda penuhi, biasanya aka nada pemberitahuan di kontak masuk yang dikirim oleh pihak Tiktok, isi dari pesan tersebut menyatakan Anda sudah bisa menggunakan fitur Tiktok Shop untuk mendapatkan pundi-pundi rupiah.
Tidak jauh berbeda dengan penjelasan penulis diatas Anda hanya perlu menyalin link tautan konten yang kemudian di share ke media sosial lain, tapi harus diingat kembali cara ini hanya berlaku setelah Anda berhasil menggunakan layanan Tiktok Shop ya. Cara selanjutnya untuk bisa mendapatkan uang adalah dengan membuat konten sebanyak-banyaknya dan menarik agar penonton merasa tertarik, kemudian membeli produk atau barang yang ada di keranjang Tiktok Shop Anda.
Karena disini penulis minta maaf karena tidak membahas secara khusus mengenai Tiktok Shop, mungkin pada kesempatan selanjutnya akan penulis bahas agar teman-teman semua lebih paham mengenai skema fitur Tiktok Shop ini.
Mungkin hanya itu yang bisa Calonpengangguran jelaskan untuk Anda semua mengenai Cara Salin Tautan di Tiktok Dapat Uang. Semoga informasi singkat ini bisa bermanfaat, sekian dan terima kasih.
[…] Cara Salin Tautan di Tiktok Dapat Uang, Dijamin 100% Berhasil! […]