Kenapa Fitur Gotix Tidak Ada di Aplikasi Gojek? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Go-tix adalah sebuah fitur yang biasa digunakan untuk melakukan pembelian tiket online, misalnya tiket nonton bioskop, event, wisata, tiket masuk kebun binatang, dan lain sebagainya.

Fitur ini biasanya tersedia pada aplikasi gojek. Namun, baru-baru ini para pengguna dibuat bingung karena fitur gotix tidak tersedia di aplikasi gojek.

Mengapa bisa terjadi demikian? Apa solusi yang dapat dilakukan untuk memperbaiki nya? Berikut ulasan lengkap nya.

Penyebab Hilang nya Gotix Pada Aplikasi Gojek Beserta Cara Mengatasinya

Kenapa Fitur Gotix Tidak Ada di Aplikasi Gojek

Berikut ini beberapa penyebab yang mungkin menjadi alasan hilang nya fitur gotix pada aplikasi gojek, Diantaranya:

Sedang Diupadate Oleh Developer

Penyebab pertama yang mungkin saja terjadi adalah karena adanya pembaruan aplikasi pada gojek. Ketika melakukan pembaruan, pengembang bisa saja menambahkan atau menghapus sebuah fitur dari aplikasi tersebut.

Hal ini bisa saja dilakukan untuk peningkatan fungsionalitas, strategi bisnis, mau pun perbaikan bug pada aplikasi. Jika pembaruan telah selesai, kamu bisa mengecek kembali apakah fitur gotix masih tersedia atau tidak.

Solusinya:

Kalau memang ini penyebabnya, sebagai pengguna kamu tidak bisa melakukan apapun selain menunggu, karena secara teknis proses update yang dilakukan oleh developer atau pengembang hanya berlangsung beberapa waktu saja, bisa hitungan menit, jam, dan hari tergantung seberapa banyak data yang diupdate.

Kesalahan teknis

Kadang kala kesalahan teknis atau bug bisa saja terjadi pada sebuah aplikasi. Hal ini dikarenakan adanya pengembangan, perubahan infrastruktur, atau pun pembaruan. Biasanya bug akan hilang dengan sendiri nya apabila pembaruan telah selesai dilakukan.

Solusinya:

Tidak jauh berbeda dengan penjelasan diatas, hanya saja ini berkaitan dengan adanya kesalahan teknis yang membuat aplikas Gojek tidak bisa menampilkan fitur Go-Tix. Untuk mendapat penjelasan lebih detail mengenai masalah yang saat ini kamu alami, kamu bisa coba hubung CS Gojek atau minta bantuan melalui link ini https://www.gojek.com/id-id/help/. 

Kebijakan bisnis

Arah strategi yang mengharuskan sebuah perubahan pada suatu perusahaan bisa menjadi penyebab dari hilang nya gotix pada aplikasi gojek. Pembaruan pada fitur-fitur yang tersedia dilakukan berdasarkan analisis pasar, persaingan, atau pun perubahan kebutuhan pada pengguna.

Namun, biasanya jika sebuah fitur dihapus maka akan muncul fitur lain yang fungsi nya lebih sempurna dari pada fitur sebelumnya. Jadi, jangan berkecil hati apa bila fitur gotix memang dihapuskan dari aplikasi gojek.

Solusinya:

Pastikan bahwa fitur Gotix memang masih ada di aplikasi Gojek, karena seperti yang sudah saya sampaikan diatas tadi bahwa kemungkinan lain yang menyebabkan fitur ini tidak ada adalah kebijakan bisnis. Maka dari itu untuk mengetahui pendapat ini benar atau tidaknya, kamu bisa kunjungi laman bantuan melalui link ini https://www.gojek.com/id-id/help/. 

Koneksi Internet Buruk

Selain karena beberapa hal diatas, ada masalah pada koneksi internet yang terhubung ke perangkat mu juga menjadi penyebab dari masalah ini loh!

Kenapa? karena pada dasarnya Gojek adalah layanan berbasis aplikasi online yang berarti memerlukan koneksi internet. Jika ada masalah pada koneksi mu, maka wajar kalau ada masalah juga saat kamu mengakses aplikasi ini, terutama saat mencari fitur Gotix.

Solusinya:

Untuk mengatasi penyebab ini tidaklah sulit, karna kamu hanya perlu ganti jaringan internet atau tunggu sampaikan koneksi normal kembali. Sembari menunggu, kamu bisa cek apakah benar atau tidak ada masalah pada koneksi internet mu.

Bagaimana caranya? kamu bisa kunjungi situs Speedtest melalui aplikasi browser dan klik mulai, maka secara otomatis situs akan mengecek kecepatan internet mu dan menampilkan hasilnya dalam bentuk ping. Jika ping rendah berarti koneksi mu bagus, sebaliknya jika ping tinggi berarti koneksi mu bermasalah.

Baca Juga:

Menggunakan Aplikasi Gojek Versi Lama

Disini kamu harus paham pentingnya memperbarui versi aplikasi Gojek, tapi perlu diingat tidak hanya aplikasi Gojek saja tapi semua aplikasi yang terinstall di perangkat mu.

Kenapa hal ini sangat penting? karena tujuan utama developer menghadirkan versi terbaru pada aplikasi kembangan mereka adalah untuk menambah atau menghapus fitur dan juga memperbaiki masalah pada fitur lama.

Solusinya:

Pastikan aplikasi gojek yang terpasang di smartphone kamu merupakan aplikasi versi terbaru. Cek versi aplikasi kamu pada Play Store atau App Store untuk memastikan aplikasi yang kamu miliki adalah aplikasi gojek versi terbaru.

Update aplikasi kamu, jika yang terpasang masih versi lama. Pembaruan ini akan membantu memperbaiki bug dan mengembalikan fitur-fitur yang hilang. Apa bila setelah dilakukan pembaruan, fitur gotix masih tidak tersedia kemungkinan besar fitur tersebut memang sudah dihapus atau ada kendala lain.

Perangkat Bermasalah

Kenapa ada masalah pada perangkat seluer atau smartphone bisa mempengaruhi saat mengakses aplikasi Gojek? karena perangkat secara sederhana adalah alat untuk menghubungkan kita ke software atau aplikasi.

Jika ada masalah pada perangkat, tentu akan ada masalah kamu memberi perintah untuk mengakses aplikasi Gojek. Berkaitan dengan hal tersebut, ada beberapa hal yang bisa menyebabkan perangkat bermasalah diantaranya cache menumpuk, ruang penyimpanan penuh, tidak rutin update aplikasi yang terinstall dan tidak rutin update OS atau Perangkat Lunak.

Solusinya:

Untuk mengatasi penyebab ini, saya sudah merangkum beberapa hal yang harus kamu lakukan, yaitu:

  • Hapus Cache, pertama kamu harus hapus semua cache yang ada di perangkat seluler, disini kamu bisa hapus secara manual melalui pengaturan atau bisa menggunakan aplikasi tambahan.
  • Hapus file dan aplikasi tidak penting, terkait ruang penyimpanan penuh kamu harus menghapus beberapa file dan aplikasi dari perangkat mu.
  • Update OS, seperti yang kalian ketahui OS atau perangkat lunak adalah otak ponsel, jika kita tidak pernah update atau telat update akan mempengaruhi performa perangkat. Oleh karena itu mulai sekarang kamu harus rutin update perangkat lunak melalui pengaturan dan masuk ke tentang ponsel.
  • Update semua aplikasi, terakhir adalah update semua aplikasi yang terinstall di ponsel mu melalui Play Store atau App Store.
  • Muat Ulang Perangkat, setelah melakukan 4 cara diatas kamu juga perlu memuat ulang perangkat agar semua bug bisa dihilangkan.

Restart Perangkat atau Aplikasi

Lakukan restart pada perangkat atau aplikasi kamu dengan cara menekan dan menahan tombol power pada smartphone kamu, kemudian pilih menu restart.

Hal ini dapat membantu kamu menangani masalah sementara yang mungkin saja terjadi pada aplikasi gojek. Kamu juga bisa menghapus chace aplikasi yang telah menumpuk dan mengganggu fitur yang ada di dalamnya

Kontak dukungan Pelanggan

Apa bila kedua solusi diatas tidak juga berhasil, kamu bisa menghubungi pengembang melalui kontak resmi yang telah tersedia. Dengan melakukan hal ini, kamu bisa membantu pengembang agar dapat mengetahui lebih cepat jika ada kesalahan-kesalahan atau bug pada aplikasi.

Pihak pengembang juga akan memberikan kamu informasi dan bantuan khusus untuk kamu berdasarkan masalah yang sedang kamu hadapi.

Itu lah ulasan dan informasi mengenai Kenapa Gotix tidak ada di Gojek beserta cara mengatasinya. Semoga informasi singkat diatas bisa bermanfaat, sekian dan terima kasih atas perhatiannya.

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *