Ukuran Feed Instagram 3 Kotak di Canva dan Photoshop Beserta Cara Membuatnya

Pada platform Instagram, ukuran feed yang optimal dapat memberikan tampilan yang lebih estetis dan profesional untuk konten yang Anda bagikan. Dalam membuat desain untuk feed Instagram, khususnya menggunakan alat desain seperti Canva, penting untuk memperhatikan ukuran dan proporsi yang sesuai agar gambar atau desain Anda terlihat rapi dan menarik.

Instagram feed umumnya ditampilkan dalam bentuk grid, dan masing-masing gambar atau postingan dapat diatur dalam format 3 kotak untuk menciptakan tampilan gambar besar ketika dilihat dari profil. Namun sebelum membuat feed Instagram kamu harus tahu dulu apa itu feed Instagram.

Pengertian Feed Instagram

Feed Instagram mengacu pada tampilan beranda atau halaman utama pada akun pengguna di platform media sosial Instagram.

Ini adalah tempat di mana pengguna dapat membagikan konten, seperti foto, video, dan cerita, kepada pengikut mereka.

Feed Instagram menampilkan postingan terbaru dari akun yang diikuti oleh pengguna, serta memungkinkan pengguna untuk melihat, menyukai, dan memberikan komentar pada postingan dari orang lain.

Ukuran Feed Instagram 3 Kotak di Canva

ukuran feed instagram 3 kotak di canva

Ukuran terbaik untuk posting satu kotak di Instagram adalah 1:1, dengan rentang dimensi antara 320 x 320 piksel hingga 1.080 x 1.080 piksel, di mana semakin besar ukurannya, kualitas gambarnya menjadi semakin baik.

Ukuran feed Instagram dalam format 3 kotak memiliki rasio 3:1. Dengan merinci ukuran untuk setiap kotak, dapat disesuaikan antara 960 x 320 piksel hingga 3.240 x 1.080 piksel.

Jika kamu menggunakan aplikasi Canva di ponsel untuk membuat feed Instagram yang terhubung, kamu dapat menentukan ukuran khusus dengan mengisi dimensi feeds Instagram 3 kotak, yaitu 3.240 x 1.080 piksel., dengan menggunakan ukuran ini setiap kotak memiliki lebar 1.080, 2.160 dan 3.240.

Berikut adalah panduan lengkap tentang cara membuat feed Instagram yang terhubung menggunakan Canva dengan format 3 kotak:

  1. Buka aplikasi Canva atau akses situs Canva melalui mesin pencarian Google.
  2. Jika Anda baru pertama kali menggunakan Canva, akan diminta untuk membuat akun atau login menggunakan akun Google atau Facebook Anda.
  3. Setelah berhasil masuk, ketuk tanda tambah (+) yang terletak di bagian kanan bawah layar.
  4. Pilih opsi “Ukuran Khusus” pada menu selanjutnya.
  5. Ubah dimensi desain menjadi 3.240 piksel untuk lebar dan 1.080 piksel untuk tinggi, lalu klik “Buat Desain”.
  6. Pilih menu “Element” untuk melanjutkan.
  7. Gulir ke bawah dan temukan opsi “Grid” dengan model 3 kotak.
  8. Ketuk simbol tambah, lalu pilih “Upload” untuk memilih dan mengunggah file foto dari galeri HP Anda.
  9. Setelah mengunggah, pilih foto yang diinginkan dan sesuaikan posisinya sehingga menutupi ketiga kotak pada kisi tersebut.
  10. Setelah selesai, unduh desain tersebut dengan mengetuk ikon unduh di bagian atas menu. Desain akan otomatis tersimpan di galeri HP Anda dalam folder Canva di penyimpanan internal.
  11. Proses selesai. Kamu dapat langsung mengunggah feed Instagram kamu ke akun kamu.

Nah, itulah beberapa langkah mudah membuat ukuran feed Instagram 3 kotak di Canva dan Photoshop. Tutorial ini sangat mudah untuk diikuti bahkan oleh pemula sekalipun.

Usahakan kamu membuat feed Instagram semenarik mungkin supaya dapat menarik perhatian banyak pengguna Instagram. Selain itu, feed Instagram yang menarik pastinya juga dapat lebih mudah untuk menyampaikan informasi yang diinginkan.

Baca Juga:

One comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *