Ternyata Mudah! Ini 2 Cara Buka Blokir Brimo Tanpa Ke Bank

Aktivitas perbankan online kini semakin meningkat, semua urusan bank kita bisa melakukan melalui satu genggaman yaitu di ponsel untuk transfer, membayar, mencicil, dan transaksi lainnya. Bahkan saat ini untuk menarik uang, kita tidak perlu kartu ATM karena cukup menggunakan kode yang kita dapatkan di internet banking kita. Nah, setiap jenis bank kini punya nama sendiri untuk internet banking seperti Livin milik bank Mandiri maupun Brimo milik bank BRI. Jika ingin menggunakan internet banking biasanya kita harus mengurus dan mengajukan diri ke bank terkait agar bisa diaktifkan. Lalu bagaimana cara buka blokir Brimo tanpa harus ke bank?

Brimo adalah fasilitas internet banking dari bank BRI yang memungkinkan kita bertransaksi secara online. Brimo memiliki banyak fitur transaksi dari pembelian pulsa, transfer antar bank, membayar tagihan, dan masih banyak lagi. Brimo bisa diakses melalui aplikasi ataupun website. Namun, tidak semua pengguna selalu lancar menggunakan Brimo  karena ada saja akun Brimo yang tiba-tiba terblokir. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas secara lengkap bagaimana cara buka blokir Brimo tanpa ke bank serta penyebab apa saja sehingga Brimo menjadi terblokir. 

Apa Saja yang Menyebabkan Brimo Terblokir?

Banyak yang menjadi penyebab akun Brimo terblokir secara tiba-tiba, bagi kita yang memiliki kesibukan pastinya sangat malas untuk mengurus Brimo yang terblokir. Oleh karena itu, hal pertama yang harus dilakukan adalah menemukan penyebab kenapa akun Brimo terblokir karena setelah mengetahui penyebabnya kita akan dengan mudah menemukan cara buka blokir Brimo tanpa ke bank. Berikut beberapa penyebab Brimo terblokir,

1. Salah Memasukkan Username dan Password Berkali-kali

Lupa dan ceroboh memang menjadi suatu kebiasaan bagi setiap orang, lupa username dan password pada Brimo merupakan masalah yang cukup krusial karena jika username dan password yang dimasukkan salah berkali-kali akan menyebabkan Brimo terblokir.

2. Double Akses

Double akses terjadi jika kamu memasukkan akun Brimo kamu ke 2 perangkat berbeda atau melalui akses yang berbeda dari aplikasi dan website tanpa di logout. Pentingnya logout Brimo dapat menyelamatkan kamu dari terblokirnya akun karena double akses.

3. Tidak Pernah Buka Brimo 45 Hari Sejak Registrasi

Membuka Brimo setelah pendaftaran atau registrasi sangat diperlukan untuk menunjukkan bahwa akun kamu aktif dan kamu adalah pengguna aktif. Jika ku tidak membuka Brimo selama 45 hari setelah registrasi maka akun Brimo kamu kemungkinan akan terblokir oleh pihak bank.

4. Penyalahgunaan Brimo

Dibalik kemudahan penggunaan internet banking saat ini, pastinya ada keamanan yang sangat rumit demi melindungi akun Brimo kamu agar tidak disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Brimo sangat sensitif dan dapat mendeteksi suatu hal yang teridentifikasi penyalahgunaan dan dengan otomatis akun Brimo terblokir demi keamanan.

Cara Buka Blokir Brimo Tanpa Ke Bank 

Cara Buka Blokir Brimo Tanpa Ke Bank

Cara membuka blokir Brimo tanpa harus ke bank ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Meskipun banyak kode kesalahan saat Brimo terblokir namun kamu bisa mencoba cara berikut tanpa harus ke bank.

1. Reset Password Brimo melalui Situs Brimo

Pertama yang harus kamu lakukan adalah buka situs atau website Brimo disini, kemudian klik lupa password yang ada di tombol “masuk”. Setelah itu akan muncul syarat dan ketentuan, baca dan pahami syarat dan ketentuan tersebut lalu klik kirim.  Kemudian isilah formulir yang dibutuhkan seperti nomor kartu ATM, user ID, alamat email, kode validasi, dan lain-lain selanjutnya klik kirim.

2. Reset Password Brimo melalui Aplikasi Brimo

Jika kamu sudah memiliki aplikasi Brimo, buka aplikasi Brimo lalu klik lupa password kemudian input username dan alamat email dan klik lanjut. Setelah itu input tanggal lahir dan klik lanjut, input password baru dan konfirmasi ulang password baru tersebut. Reset password telah selesai dan klik kembali ke halaman login untuk masuk login Brimo.

Beberapa catatan yang perlu kamu tahu untuk membuka blokir Brimo tanpa ke bank yaitu siapkan kuota dan pulsa untuk SMS masuk karena seringkali konfirmasi kode saat membuka blokir Brimo melalui SMS dan membutuhkan biaya standar 550-1000 rupiah. Jika melalui situs BRI dan aplikasi tidak membantu berarti kamu harus tetap ke bank untuk meminta dibukakan kembali Brimo kamu karena ada kemungkinan penyalahgunaan aplikasi dan akun serta keamanan maka itu untuk keselamatan akun Brimo kamu, pihak bank memblokirnya.

Sekian tentang cara buka blokir Brimo tanpa ke bank, pastikan untuk selalu logout setelah menggunakan akun Brimo untuk menghindari double akses dan ada yang menggunakan secara ilegal. Jangan pernah juga untuk memberikan password atau username kamu kepada siapapun dan kabar baiknya  meskipun Brimo kamu terblokir, ATM kamu tetap masih bisa digunakan karena internet banking dan ATM adalah fasilitas yang berbeda. Semoga Bermanfaat!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *