Hololive Error Apk – Beberapa tahun belakangan, banyak game yang bermunculan seiring dengan teknologi yang semakin maju. Game tersebut banyak dimainkan oleh orang-orang untuk sekedar mengisi waktu luang. Tetapi ada pula yang menjadikan game sebagai kegiatan utamanya. Tidak heran, para developer semakin bersemangat untuk meluncurkan game dengan kualitas yang tinggi agar banyak diminati oleh para pengguna.
Belakangan ini, para warganet sedang hangat membicarakan tentang game yang baru saja diluncurkan oleh agensi Hololive yang menaungi Vtuber atau Influencer terkenal yang memiliki karakter anime. Nah, Hololive ini baru saja merilis sebuah game terbarunya bernama Hololive Error Apk. Banyak orang merasa penasaran dan ingin mencoba game yang satu ini.
Sejak peluncurannya, game dengan genre psychological horror ini sudah menjadi banyak perbincangan hingga menjadi trending di media sosial. Game ini juga mulai banyak digemari oleh para peminat game terutama para penyuka anime. Buat kamu yang penasaran dengan game yang satu ini, artikel ini akan membahas seputar Game Hololive Error Apk biar kamu tidak penasaran lagi.
Informasi Seputar Game Hololive Error Apk
Hololive Error merupakan sebuah aplikasi game yang baru saja dirilis oleh developer Hololive. Game yang bergenre psychological horror ini baru saja diluncurkan beberapa hari yang lalu tepatnya pada tanggal 7 Januari 2022. Seperti yang diketahui, Hololive ini sudah banyak menaungi Vtubers terkenal. Oleh karena itu, karakter dalam game ini juga terinspirasi dari Vtubers yang ada di bawah naungan Hololive.
Beberapa karakter yang bisa kamu temukan dalam game Hololive Error Apk antara lain Aki Rosenthal, Natsuiro Matsuri, Shirakami Fubuki, Tokino Sora, Mamozushu Nene, dan Yukihana Lamy. Karakter di atas merupakan karakter yang terinspirasi dari karakter streamer atau Vtuber populer.
Game Hololive Error Apk ini mempunyai jalan cerita yang menarik dan grafis yang sangat bagus. Sehingga cocok bagi kamu para penggemar Vtuber. Game Hololive Error Apk ini sebenarnya adalah game PC yang hanya bisa diunduh dan dimainkan melalui perangkat komputer ataupun laptop. Namun, perangkat yang digunakan juga tidak sembarangan dan harus memiliki spesifikasi yang lumayan tinggi agar pengalaman bermain game kamu lebih maksimal.
Spesifikasi Perangkat Untuk Bisa Bermain Game Hololive Error
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Game Hololive Error Apk hanya bisa dimainkan di perangkat komputer ataupun laptop dengan spesifikasi yang mumpuni. Untuk ukuran aplikasi ini sendiri adalah sebesar 1.1 GB, ukuran ini sebanding dengan kualitas grafisnya yang memang bagus dan HD. Oleh karena itu, jika kamu ingin memainkannya, kamu harus tau syarat dan spesifikasi perangkat agar bisa mengunduh dan memainkan game yang satu ini. Berikut adalah spesifikasi yang perlu dipenuhi untuk memainkan game Hololive Error Apk di perangkat kamu.
- CPU : Core i7 3770 atau AMD FX 9370. Direkomendasikan menggunakan AMD Ryzen 5 atau Core i5 7600.
- RAM : Minimal 8GB dengan Penyimpanan kosong sebesar 8GB
- OS : Windows 10, 64 Bit
- GPU : GeForce GTX 760/AMD Radeon HD 7750. Direkomendasikan untuk perangkat yang menggunakan NVIDIA GeForce GTX 970/AMD Radeon RX 580.
- Directx 11
Nah, apabila perangkat kamu sudah memenuhi syarat atau spesifikasi di atas, maka akan didapatkan pengalaman bermain game Hololive Error Apk yang lebih maksimal dan akan sangat meminimalisir error pada saat bermain game.
Link dan Cara Download Aplikasi Hololive Error di Perangkat
Apabila kamu tertarik untuk memainkan game ini di perangkat kamu yang sudah memenuhi spesifikasi minimal. Kamu bisa mengunduh aplikasinya terlebih dahulu. Jika kamu masih bingung bagaimana caranya, berikut langkah langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengunduh aplikasi Hololive Error Apk:
- Buka aplikasi browser di perangkat komputer yang kamu miliki.
- Jangan lupa untuk mengaktifkan mode translate di bagian kanan atas browser kamu.
- Ubah bahasa sesuai keinginan kamu.
- Buka link berikut pada browser kamu.
- Jika ada video atau iklan yang mengganggu, kamu bisa menutupnya dengan menekan tombol close.
- Gulir layar hingga bertemu tombol download. Ukuran aplikasi yang akan di download sebesar 1.1 GB.
- Saat muncul terms of service, gulir hingga bagian akhir lalu tekan tombol agree
- File akan terdownload. Pastikan jaringan internet kamu tetap stabil agar proses download selalu lancar.
Nah, demikian informasi mengenai Game Hololive Error yang menjadi trending belakangan ini sejak peluncurannya. Terus ikuti artikel terbaru dari kami biar kamu tidak ketinggalan informasi yang menarik lainnya.