Arti Kata Ikuzo Temera Dalam Bahasa Jepang – Bahasa merupakan salah satu hal yang memiliki peranan penting dalam berkomunikasi yaitu sebagai alat untuk penyampaian informasi dari satu orang ke orang lainnya.
Selain itu, bahasa juga memiliki peranan penting dalam mempersatukan suatu bangsa. Kamu pasti sudah tahu, kalau setiap negara pasti memiliki bahasa nasional yang digunakan oleh penduduknya untuk berkomunikasi dengan penduduk lainnya di negara tersebut.
Jepang menjadi salah satu negara yang sangat dikenal oleh orang yang bahkan dari seluruh dunia. Ada banyak hal yang menarik dari negara Jepang, mulai dari teknologi, wisata, makanan, budaya, hingga bahasa.
Bahasa Jepang banyak dipelajari oleh orang Indonesia, bahkan tidak sedikit sekolah yang menerapkan kurikulum bahasa Jepang sebagai mata pelajaran bahasa asing di sekolah tersebut.
Selain itu, budaya Jepang juga turut masuk ke Indonesia melalui berbagai film yang saat ini kita sebut sebagai anime. Di Indonesia, ada banyak orang yang menyukai hal-hal berbau Jepang, mulai dari sekedar menyukai, bahkan ada yang hingga menjadi fans fanatik hal-hal berbau Jepang.
Para fans fanatik Jepang ini biasanya akan mempelajari dan mencari tahu semua hal terkait dengan negara Sakura ini termasuk bahasanya.
Beberapa istilah dalam bahasa Jepang terkadang sulit untuk dimengerti oleh masyarakat Indonesia. Salah satu istilah yang sering didengar dan dilihat melalui anime ataupun manga yaitu ikuzo temera. Banyak orang yang mencari tahu arti dari ikuzo temera ini dalam bahasa Jepang, hingga mencarinya ke berbagai media sosial dan internet.
Beberapa orang mengatakan bahwa kata ini merupakan kata umpatan yang bersifat kasar apabila diucapkan kepada seseorang. Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang arti kata ikuzo temera dalam bahasa Jepang agar kamu mengetahui artinya dengan jelas, yuk langsung simak saja ulasan lengkapnya berikut ini ya !
Arti Kata Ikuzo Temera Dalam Bahasa Jepang
Ada banyak sekali istilah dalam bahasa Jepang yang dikenal oleh orang Indonesia melalui anime ataupun manga. Biasanya, para tokoh atau karakter dalam cerita tersebut mengucapkan beberapa kata dalam bahasa Jepang yang membuat penontonnya penasaran apa arti sebenarnya dari kata tersebut.
Ikuzo temera biasanya diucapkan oleh para tokoh atau karakter saat mereka sedang marah, kesal, ataupun ekspresi kemarahan lainnya kepada seseorang. Ikuzo temera termasuk ke dalam kalimat umpatan yang tentu saja tidak boleh kamu ucapkan sembarangan kepada orang lain.
Kamu perlu berhati-hati dalam mengucapkan kata yang tidak kamu mengerti artinya, jagalah kesopanan dan perkataan kepada setiap orang agar kamu juga dihormati oleh orang lain.
Arti kata ikuzo temera jika diartikan kedalam bahasa Indonesia yaitu “Pergi lo, ba**sat semua”. Kalimat tersebut tentunya sangat kasar dan tidak pantas diucapkan dalam kehidupan sehari-hari apalagi kepada orang lain. Oleh karena itu, sangat disarankan bagi kamu untuk berhati-hati dan tidak mengucapkan kata tersebut kepada orang lain ya !
Sebagai informasi, kami akan memaparkan arti kata ikuzo temera satu persatu agar kamu lebih mengerti mengenai arti kata tersebut. Kata ikuzo temera terdiri dari 2 kata yaitu ikuzo dan temera yang tentunya memiliki dua arti yang berbeda. Simak penjelasan berikut ini agar kamu lebih mengetahui Lebih detail mengenai arti kedua kata tersebut.
1. Ikuzo
Tahukah kamu, kata ikuzo dalam bahasa Jepang bisa digunakan dalam berbagai konteks pembicaraan. Dalam hal ini, ikuzo dapat menjadi sebuah kata ajakan yaitu let’s go (ayo pergi), kita mulai, ayo maju, dan lain sebagainya. Kata ikuzo memiliki kata dasar “iku” yang artinya pergi.
Kemudian ditambah dengan partikel atau akhiran -zo yang berfungsi untuk memberikan penekanan atau perintah dalam suatu kata. Sehingga, kata ikuzo ini bisa digunakan sebagai kalimat ajakan bagi seseorang untuk pergi ataupun perintah untuk menyuruh orang lain pergi.
2. Temera
Teme memiliki arti kamu namun merujuk ke penyebutan orang menggunakan kata hewan atau umpatan (ba**sat, an**ng, jan*ok) dan umpatan kasar lainnya. Partikel atau akhiran -ra dalam hal ini berfungsi sebagai kata jamak sehingga temera bisa diartikan sebagai umpatan yaitu ba**sat semua, an*ing semua atau ja*cok semua.
Itulah informasi mengenai apa arti kata ikuzo temera dalam bahas Jepang yang telah kami sajikan untuk kamu, agar kamu mengetahui arti kata tersebut dan berhati-hati dalam mengucapkannya. Semoga informasi kali ini dapat bermanfaat bagi kamu dan jangan lupa untuk selalu nantikan update artikel terbaru dari situs kami setiap hari ya !
Baca Juga:
[…] Apa Arti Kata Ikuzo Temera Dalam Bahasa Jepang? Ini Penjelasannya […]
[…] Apa Arti Kata Ikuzo Temera Dalam Bahasa Jepang? Ini Penjelasannya […]
[…] Apa Arti Kata Ikuzo Temera Dalam Bahasa Jepang? Ini Penjelasannya […]
[…] Apa Arti Kata Ikuzo Temera Dalam Bahasa Jepang? Ini Penjelasannya […]