Apakah kamu pernah berpikir untuk mengurus dokumen kepemilikan tanpa harus pergi ke kantor maupun antri berjam-jam? Kabar baiknya saat ini ada aplikasi fidusia online yang bisa digunakan oleh setiap orang untuk mengurus dokumen atau sertifikat hak kepemilikan hanya dengan satu langkah mudah. Tanpa disadari, saat ini teknologi memberikan kesempatan secara lebih fleksibel dan praktis untuk mengurus berbagai keperluan serta kebutuhan.
Tidak hanya berbelanja online maupun mengurus NPWP saja namun kini mengurus milik sebuah benda pesan melalui aplikasi yang bisa kamu akses melalui smartphone kapanpun dan dimanapun. Banyak warganet yang mencari informasi lengkap tentang aplikasi fidusia yang kabarnya bisa mempermudah dan mempercepat penerbitan akta atau sertifikat jaminan kepemilikan atau hak milik suatu benda secara resmi.
Pada kesempatan kali ini, kami sudah merangkum informasi dari berbagai sumber terkait fidusia online apk. Kami juga akan menyampaikan informasi tentang apa itu hak milik jaminan fidusia dan fidusia online login lengkap dengan fitur-fitur yang akan kamu nikmati jika mengakses aplikasi satu ini. Aplikasi fidusia menjadi terobosan baru bagi kamu yang mendambakan untuk mengurus dokumen hak milik secara online dengan mudah!
Tentang Aplikasi Fidusia Online dan Fitur-Fiturnya!
Perlu kamu tahu bahwa banyak yang salah paham dengan aplikasi fidusia, ternyata ini bukanlah aplikasi namun sebuah situs atau website yang bisa diakses melalui web browser. Fidusia online menjadi salah satu produk besutan Ditjen Administrasi Hukum Umum yang bertujuan untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat agar bisa mengurus dokumen kepemilikan dengan mudah dan fleksibel.
Pengguna tidak perlu khawatir karena aplikasi atau situs ini bekerja secara akurat dan cepat tanpa pungutan liar. Fidusia online di desain sebagai sebuah alat yang membantu pengguna untuk proses pembuatan sertifikat maupun dokumen kepemilikan tanpa harus repot, antri serta mengurangi biaya pengeluaran. Selain itu, kamu bisa menerbitkan dokumen yang kamu inginkan hanya dengan waktu kurang dari 7 menit.
Dibandingkan sebelumnya, butuh waktu hingga berbulan-bulan untuk mendapatkan sertifikat hak milik benda. Umumnya, untuk penerbitan fidusia secara manual dilakukan oleh notaris dengan sertifikat atau dokumen fisik sehingga dengan adanya aplikasi ini berbagai pihak dapat terbantu secara maksimal dan efisien. Ada mau fitur menarik lainnya yang ditawarkan oleh aplikasi fidusia online adalah sebagai berikut:
- Fitur pertama yang ditawarkan oleh situs fidusia online yaitu menu pengecekan yang ada pada tampilan awal dimana kamu bisa melihat ada beberapa informasi pada kolom yang tersedia sehingga bisa membantu pengguna untuk mengecek data fidusia yang terdaftar
- Selanjutnya fitur tanggal terdaftar yang bisa dibilang paling penting untuk diperhatikan oleh pengguna situs ini saat pendaftaran fidusia yang mana menjadi waktu untuk objek fidusia harus didaftarkan sehingga semua pihak wajib mengawal proses pendaftaran sesuai tanggal yang telah ditentukan
- Fitur lainnya yaitu jenis transaksi fidusia yang memberikan informasi tentang jenis transaksi fidusia yang tersedia, fitur ini bisa digunakan hanya dengan memasukkan data pada kolom yang tersedia seperti nomor registrasi atau nomor sertifikat dan sebagainya
Tutorial Fidusia Online Login Untuk Mendaftar
Fidusia tidak hanya tentang dokumen hak kepemilikan suatu benda namun juga disebut sebagai pengalihan hak kepemilikan yang berdasarkan kepercayaan. Pemilik benda biasanya kan memberikan kepemilikan kepada pihak lain namun hak kuasa tetap dimiliki oleh pihak pertama sehingga muncullah yang namanya jaminan fidusia. Biasanya, untuk mengurus fidusia kamu harus datang langsung ke kantornya untuk mengurus sertifikat fidusia.
Saat ini, hal tersebut tidak boleh dilakukan lagi karena kamu bisa menggunakan aplikasi fidusia online kemudian sertifikat akan terbit hanya dalam waktu beberapa menit. Sertifikat tersebut akan resmi jika kamu mendaftarkannya kepada notaris sehingga memiliki nilai hukum yang kuat. Bagi kamu yang ingin melakukan fidusia secara online maka kami sudah merangkum tentang cara fidusia online login untuk mendaftar sebagai berikut:
- Langkah pertama kamu harus membuka website fidusia online dengan klik linknya https://fidusia.ahu.go.id/, lalu memasukkan username serta password yang sudah didapatkan dari lembaga pendaftaran fidusia yang berwenang
- Kemudian jangan lupa isi formulir pada kolom yang tersedia, lengkapi data-data yang dibutuhkan seperti KTP, NPWP, alamat, serta nomor telepon
- Selanjutnya kamu bisa memasukkan nomor akta notaris serta tanggal atau notaris lalu pilih perjanjian
- Lengkapi juga hal penting yang dibutuhkan pada halaman perjanjian seperti mata uang yang digunakan atau jangka waktu perjanjian
- Setelah itu masukkan deskripsi dari objek jaminan fidusia dan jangan lupa masukkan nilai jaminannya
- Klik daftarkan transaksi dan kamu akan mendapatkan notifikasi nominal yang harus dibayarkan dalam mengurus fidusia secara online
- Lakukan pembayaran sesuai metode bayar yang dipilih, jika sudah maka kamu wajib memastikan bahwa status transaksi lunas untuk mencetak sertifikat atau jaminan fidusia
Akhir kata, demikianlah informasi yang bisa kamu bagikan tentang aplikasi fidusia online yang saat ini cukup populer untuk membantu masyarakat mengurus dokumen jaminan dan sertifikat fidusia dengan mudah dan praktis. Meskipun harus diresmikan melalui notaris namun cara ini cukup fleksibel dan anti ribet, selamat mencoba!