Fungsi Posting Ulang di Tiktok, Cek Disini Fungsi dan Caranya

Fungsi Posting Ulang di Tiktok – Pasti diantara pembaca semua sudah tahukan kalau aplikasi Tiktok tidak hanya digunakan sebagai media sosial semata, tetapi lebih dari itu.

Sekarang ini aplikasi Tiktok dimanfaat lebih dari platform sosial media semata, sebab perkembangan aplikasi sangat pesat dan banyak peminatnya sehingga pengguna memanfaatkan Tiktok sebagai media untuk bisnis atau mencari uang.

Lantas apa sih sebenarnya fungsi dari posting ulang di Tiktok ini? Bagi teman-teman semua yang penasaran dan ingin tahu lebih detail Calonpengangguran akan menjelasakn hal tersebut lebih dalam dibawah ini.

Sekilas Tentang Posting Ulang

Secara singkat posting ulang adalah proses mengambil video orang yang Anda rasa menarik, kemudian di posting kembali ke akun media miliki pribadi.

Menariknya posting ulang yang sudah Anda lakukan ini akan membuat video tampil di profil akun Tiktok Anda yang kemudian bisa dilihat oleh pengikut atau followers Anda.

Meski begitu, masih banyak pengguna Tiktok yang tidak mengetahui manfaat atau fungsi melakukan posting ulang ini. Untuk itu yuk simak penjelasan lebih detailnya sebagai berikut.

Fungsi Posting Ulang di Tiktok

Fungsi Posting Ulang di Tiktok

Dari apa yang sudah penulis baca dari kebijakan pihak Tiktok sendiri, adanya fitur posting ulang ini bisa mempermudah pengguna Tiktok untuk mengambil atau memposting video yang mereka anggap menarik dengan step by step lebih praktis dan mudah.

Dengan begitu, Anda yang menyukai video tertentu tidak hanya bisa memberi like dank omen saja, tetapi bisa melakukan repost atau posting ulang agar si pembuatan video tersebut merasa karya dia berguna untuk orang lain.

Lantas apakah sulit mas melakukan posting ulang di Tiktok? Jawabannya tidak, karena pihak Tiktok sendiri sudah menyediakan fitur repost secara resmi. Hanya saja Anda tidak bisa langsung menemukan menu repost, tetapi harus meng-klik menu bagikan yang berada diatas menu music.

Tidak hanya bisa memposting ulang, Anda juga bisa membatalkan posting ulang yang sudah dilakukan atau belum. Tapi belum banyak pengguna Tiktok yang mengetahui hal tersebut, maka dari itu penulis akan memberikan caranya sebagai berikut.

Cara Membatalkan Posting Ulang di Tiktok

Terdapat beberapa langkah yang harus teman-teman semua lakukan untuk membatalkan posting yang sudah diposting atau belum, lebih jelasnya yuk simak step by step nya dibawah ini:

  • Pertama silahkan buka aplikasi TikTok di handphone Anda masing-masing.
  • Jika sudah, Anda juga harus memastikan sudah masuk pada akun TikTok Anda
  • Kemudian Anda bisa memilih salah satu video yang ingin Anda posting ulang
  • Kalau sudah ketemu videonyo, tap menu ikon arah panah ke kanan atau biasa kita sebut bagikan yang berada di bagian kanan layar
  • Lalu pilih Ikon Posting Ulang yang berbentuk tanda panah berputar warna putih dalam lingkaran kuning
  • Kalau video sudah berhasil Anda repost maka akan menampilkan tanda pada bagian profile Anda
  • Apabila Anda ingin melakukan pembatalan repost, Anda cukup kembali tombol tersebut dengan memilih Hapus Postingan Ulang
  • Maka secara otomatis posting ulang akan dibatalkan atau dihapus.
  • Selesai.

Bagaimana mudah dipahami bukan? Semoga sedikit informasi yang pihak Calonpengangguran sampaikan ini bisa bermanfaat untuk Anda semua ya dan maaf untuk beberapa hari ini Calonpengangguran menghilang ada alasan serius yang sulit untuk pihak Cp jelaskan, terima kasih.