Belum lama ini, banyak warganet yang sedang mempertanyakan tentang Kenapa Spotify Tidak Bisa Memutar Lagu. Apakah kamu juga sedang mengalami masalah tersebut? Jika iya, disini saya akan menjelaskan penyebab dan cara mengatasinya.
Spotify sendiri adalah sebuah layanan streaming yang paling populer saat ini, dan dapat dikatakan bahwa platform ini merupakan salah satu platform streaming musik terlengkap yang bisa kamu gunakan.
Untuk memutar lagu di dalam aplikasi Spotify, kamu bisa melakukan secara online maupun offline. Hal ini lah yang membuat kebanyakan orang menggunakan Spotify. Akan tetapi, baru-baru ini banyak pengguna Spotify yang mengeluhkan mengenai lagu yang ingin mereka dengar tidak bisa diputar.
Masalah ini ternyata terjadi ke beberapa orang saja, dan masalah ini sangat lumrah terjadi. Sedangkan untuk mengatasi hal seperti ini sangat lah mudah, karena kamu atau siapapun dapat melakukannya kapanpun dan dimanapun. Untuk kamu yang penasaran, silahkan simak penjelasan yang akan Calonpengangguran berikan pada artikel ini.
Penyebab Spotify Tidak Bisa Memutar Lagu
Sebelum lanjut ke pembahasan cara mengatasi Spotify tidak bisa memutar lagu, alangkah baiknya jika kamu juga mengetahui penyebab dari masalah tersebut. Tentunya setiap masalah memiliki penyebab, maka dari itu simak penjelasan dibawah ini:
Jaringan Lemot
Hal pertama yang wajib kamu perhatikan saat memutar lagu di Spotify secara online adalah koneksi internet yang sedang digunakan. Karena jaringan yang lemot akan menghambat jalannya proses pemutaran lagu itu sendiri.
Masih Menggunakan Spotify Versi Lama
Kedua adalah aplikasi Spotify yang kamu gunakan belum di update atau masih menggunakan versi lama. Setiap aplikasi tentunya melakukan upgrade versi setiap minggu, bulan bahkan tahun. Biasanya hal ini dilakukan untuk menambahkan beberapa fitur atau menu didalamnya.
Dan jika kamu masih menggunakan versi yang lama, tentunya aplikasi Spotify tidak akan bisa bekerja secara maksimal. Dan tentunya hal ini akan menghambat kamu dalam memutar lagu yang ingin didengar.
Cache Menumpuk
Penyebab lain yang membuat lagu spotify tidak bisa di putar adalah Cache menumpuk. Wajib dan perlu kamu ketahui bahwa setiap aplikasi memiliki sampah Cache. Hal ini tentunya akan menghambat kinerja dari aplikasi itu sendiri, bahkan bisa jadi aplikasi tersebut tidak bisa dibuka.
Memori Perangkat Penuh
Dan selanjutnya adalah memori perangkat yang kamu gunakan sudah penuh, atau sudah ada ruang lagi untuk menyimpan maupun menjalankan aplikasi. Hal ini sangat sering terjadi di ponsel yang memiliki memori internal yang sangat rendah. Dan akan membuat aplikasi Spotify tidak akan bisa berjalan dengan lancar.
Terkendala Geografis
Harus Anda semua ketahui ada batasan negara untuk memutar lagu di aplikasi Spotify, contoh saat kamu hendak memutar lagu apabila ada keterangan berwarna abu-abu, hal itu menandakan lagu tersebut tidak bisa di putar di negara kamu berada.
Kenapa? karena pada dasarnya ketersediaan sebuah lagu di negara tertentu ditentukan oleh lisensi si pemilik, kalau ternyata pencipta lagu tersebut tidak mendukung untuk diputar di negara A, maka kamu tidak akan bisa memutar lagu tersebut.
Akun Google Bermasalah
Pada perangkat Android penggunaan akun Google sangatlah penting, karena akun Google menjadi identitas si pengguna pada perangkat. Jadi, apabila terjadi masalah pada akun Google kamu bisa saja membuat aplikasi Spotify tidak bisa memutar lagu ataupun tidak bisa login.
Aplikasi Sedang Maintenance
Terakhir adalah aplikasi Spotify yang kamu gunakan error. Seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya, bahwa setiap aplikasi tentunya akan mengalami masalah atau bahkan error. Hal ini tentunya sudah sangat biasa kita temui, dan bisa jadi aplikasi Spotify yang kamu gunakan sedang mengalami maintenance.
Cara Mengatasi Spotify Tidak Bisa Memutar Lagu
Setelah mengetahui penyebab Spotify tidak bisa memutar lagu, sekarang saya akan menjelaskan mengenai cara mengatasinya. Sebenarnya, cara untuk mengatasi masalah seperti ini sangat lah mudah, dan kamu dapat mengikuti langkah-langkah yang sudah saya berikan dibawah ini:
Gunakan Jaringan yang Kuat
Pertama adalah pastikan bahwa kamu sedang menggunakan jaringan yang bagus/kuat untuk memutar lagu di Spotify secara online. Dan saya sarankan untuk kamu menggunakan jaringan WIFI yang memiliki koneksi Internet yang stabil.
Update Aplikasi Spotify
Berikutnya adalah dengan melakukan update aplikasi itu sendiri, kamu dapat mengecek versi aplikasi Spotify yang kamu gunakan. Dan untuk menggunakan versi terbarunya, kamu dapat update aplikasi tersebut di Google Play Store atau App Store.
Bersihkan Cache Spotify
Selanjutnya adalah dengan menghapus sampah Cache yang terdapat di aplikasi Spotify. Untuk hal ini, kamu bisa masuk ke menu Pengaturan lalu klik Manajemen Aplikasi dan cari aplikasi Spotify lalu kamu klik Hapus Cache.
Kosongkan Ruang Penyimpanan
Lalu kamu dapat mengosongkan ruang penyimpanan atau memori Internal pada ponsel yang sedang kamu gunakan. Disini saya menyarankan untuk kamu menghapus beberapa aplikasi, maupun foto dan video yang tidak penting.
Instal Ulang Aplikasi Spotify
Jika semua cara di atas belum bisa menangani masalah yang sedang kamu alami, kamu dapat menghapus lalu menginstal ulang aplikasi streaming musik tersebut. Hal ini bisa mengatasi masalah apabila dalam waktu pengunduhan ada beberapa file yang error.
Cek Akun Google
Hal selanjutnya yang bisa dilakukan adalah mengecek apakah akun Google ada masalah atau tidak, seperti tidak terhubung baik ke perangkat yang kamu gunakan. Kamu bisa masuk ke menu pengaturan dan cari menu akun Google, disini kamu bisa sinkroniasi ulang akun ke perangkat agar semua aplikasi yang ada di perangkat bisa bekerja normal lagi.
Guna VPN
Bagi kamu yang tidak bisa memutar lagu di Spotify karena kendalan geografis bisa memanfaat aplikasi VPN, salah satu aplikasi yang bisa digunakan adalah Psiphon Pro.
Hubungi CS Spotify
Hal terakhir adalah menghubung CS Spotify untuk menanyakan penyebab dan solusi dari masalah yang kamu alami, teknisi dari aplikasi ini akan memberi tanggapan secepat mungkin demi bisa membantu kamu semua yang mengalami kendala. Untuk bisa menghubungi CS Spotify kamu bisa klik link berikut ini:
https://support.spotify.com/id-id/article/contact-us/
Penutup
Seperti itulah informasi yang hanya dapat Calonpengangguran berikan tentang Kenapa Spotify Tidak Bisa Memutar Lagu. Semoga artikel yang saya terbitkan ini, dapat membantu kamu dalam mengatasi masalah yang sedang didalami.
Baca Juga:
- Kenapa Spotify Tidak Ada Lirik? Ini Dia Penyebab dan Cara Mengatasinya!
- Kenapa Spotify Tidak Bisa Premium? Ini Dia Cara Mengatasinya!
- Kenapa Spotify Berhenti Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya!
- Kenapa Spotify Tidak Bisa Dibuka? Begini Cara Mengatasinya!
- Kenapa Tidak Bisa Share Spotify Ke IG Story? Begini Cara Mengatasinya!
[…] Kenapa Spotify Tidak Bisa Memutar Lagu? Begini Cara Mengatasinya! […]
[…] Kenapa Spotify Tidak Bisa Memutar Lagu? Begini Cara Mengatasinya! […]
[…] Kenapa Spotify Tidak Bisa Memutar Lagu? Begini Cara Mengatasinya! […]