Spesifikasi PC Assassin’s Creed Shadows – Masuk ke era modern yang penuh dengan beragam game menarik yang bisa kita mainkan dengan mudah melalui PC, memang memberi dampak positif terutama bagi kalian yang suka sekali bermain game.
Dalam artikel kali ini kita akan membahas mengenai spesifikasi PC yang wajib kalian miliki ketika ingin memainkan game Assassin’s Creed Shadows. Dengan adanya artikel ini diharapkan pemain bisa merasakan sensasi bermain game lebih maksimal berkat PC yang digunakan memenuhi spesifikasi yang dibutuhkan.
Kalau berbicara soal game modern, pasti kalian semua sadarkan saat ini ada banyak sekali game yang bisa kita mainkan. Banyaknya pilihan yang bisa kita mainkan, tentu pemain tidak akan cepat bosan dengan genre game yang itu itu saja.
Salah satu game yang cukup populer belakangan ini adalah Assassin’s Creed Shadows, demi bisa memainkan game ini dengan maksimal kalian semua perlu tahu spesifikasi PC seperti apa yagn dibutuhkan. Yuk cari tahu informasi lengkapnya didalam artikel berikut ini.
Sekilas Tentang Game Assassin’s Creed Shadows
Perlu kalian semua ketahui Assassin’s Creed Shadows adalah salah satu game baru yang dibuat oleh Ubisoft. Hadir dengan tema ninja atau assassin’s yang berlokasi di Jepang membuat para pemain penasaran ingin langsung memainkannya.
Setelah melihat informasi yang diposting pihak Ubisoft diketahui banyak fakta menarik dari game ini, diantaranya memiliki banyak clan seperti Klan Iga dipimpin oleh Fujibayashi Nagato, Klan Oda dipimpin oleh Nobunaga Oda, dan Klan Takeda.
Selain itu, pemain yang memerankan dua karakter yang sangat bertolak belakang, yakni sebagai Yasuke seorang Samurai dan Naoe seorang Shinobi. Keduanya memerankan karakter yang berbeda.
Dimana Yasuke seorang Samurai akan terlihat membawa Okatana (2 Handed Katana) dan Kanabo. Kalau Naoe adalah seorang Shinobi dari Klan Iga yang dilengkapi oleh banyak senjata layaknya seorang ninja atau Shinobi.
Spesifikasi PC Assassin’s Creed Shadows
Setelah mengenal lebih dekat dengan game Assassin’s Creed Shadows, apakah kalian semua tertarik untuk memainkan dan merasakan sensasi seru dari game ini? Jika iya, informasi terkait detail spesifikasi PC akan sangat berguna untuk kalian semua. Adapun beberapa spesifikasi PC yang dimaksud, diantaranya:
Minimum
- OS: Windows 10
- CPU: Intel i7-4790 / AMD Ryzen 5 1600
- Memory: 8 GB
- Storage: 100 GB
- Graphics: Nvidia GTX 1060 6GB / AMD RX 570 4GB
- DirectX: 12
Rekomendasi
- OS: Windows 10
- CPU: Intel i7-8700k / AMD Ryzen 5 3600
- Memory: 16 GB
- Storage: 100 GB
- Graphics: Nvidia GTX 2070 8GB / AMD RX 5700XT 8GB
- DirectX: 12
Menjadi salah satu game terpopuler belakangan ini membuat Assassin’s Creed Shadows layak untuk kita bahas. Bagi kalian yang ingin langsung memainkannya bisa langsung dari PC sobat semua di Ubisoft Store atau Epic Games Store.
Kenapa Harus Menggunakan Spesifikasi PC Mumpuni?
Pasti diantara sobat semua masih penasarankan kenapa sih kita harus menggunakan PC yang memenuhi spesifikasi, ntah itu dari perangkat lunak yang digunakan hingga perangkat keras.
Ternyata dari berbagai sumber yang sudah tim cp kumpulkan, menggunakan PC berspesifikasi tinggi sangatlah dibutuhkan, karena hampir semua game modern menerapkan syarat dan ketentuan tersebut agar pemain bisa merasakan sensasi bermain game dengan lancar. Adapun beberapa alasan yang tim cp maksud diantara:
Banyak Interaksi
Tidak bisa dipungkiri eksistensi game saat ini sangatlah luas, sehingga banyak yang memainkan game tapi tidak meninggalkan dunia nyata. Kenapa? Karena pemain tetap bisa berhubungan langsung dengan dunia nyata, meski melalui game.
Banyaknya Variabel Yang Hadir
Game modern rata-rata menanamkan banyak variabel yang membuatnya dapat terangkai dan terbentuk, inilah yang membuat pemain memerlukan PC berspesifikasi tinggi agar semua variabel berjalan lancar.
Hadirnya CPU dan GPU Bound
Setelah mengalami banyak perubahan dan perkembangan, saat ini game game modern lebih memerlukan kinerja dari CPU dan GPU Bound, inilah yang membuat PC yang diperlukan haruslah berspesifikasi tinggi.
Baiklah mungkin hanya itu yang bisa calonpengangguran sampaikan kepada kalian semua mengenai Spesifikasi PC Assassin’s Creed Shadows. Semoga adanya artikel ini kalian semua bisa memahami secara seksama pentingnya memilih PC untuk bermain sebuah game, sekian dan terima kasih.