Cara Mudah Memblokir Situs Dewasa Di Android Tanpa Root!

Mau Tahu Cara Termudah Memblokir Situs Dewasa Di Android Tanpa Root? Sebelum membahas Step by Stepnya dibawah ini. Perlu Anda ketahui, untuk bisa menutup akses masuk ke sebuah website dewasa di Android tidak sesulit dulu. Kenapa? karena kita tidak perlu lagi melakukan root pada smartphone, artinya cara ini lebih praktis dan aman tentunya.

Seperti yang kita smartphone android yang sudah di root akan kehilangan beberapa hal diantaranya Keamanan dan Privasi Anda lebih mudah diketahui orang lain karena control sepenuhnya ada pada Anda, Keduanya hilangnya garasi perusahaan, ketiga tidak mendapatkan notifikasi pembaruan system, dan masih banyak lagi.

Maka dari itu, saya sarankan pada Anda semua untuk tidak melakukan root pada Smarphone dengan alasan apapun. Tetapi kalau dirasa Anda punya pengetahuan lebih mengenai system root ini, silahkan saja untuk mencobanya sendiri.

Baiklah kembali ketopik pembahasan, Melakukan Pemblokiran akses masuk terhadap situs website yang dirasa membahayakan terutama bagi Anak ataupun diri kita sendiri seperti situs dewasa merupakan satu langkah penyelamatan terbaik agar hal-hal yang buruk tidak terjadi nantinya.

Demi mewujudkan harapan tersebut, Calonpengangguran hadir untuk membantu Anda agar mengetahui Step by Step memblokir atau menutup akses masuk pada situs-situs dewasa di Android tanpa harus melakukan root. Untuk lebih jelasnya silahkan simak penjelasan dibawah ini:

Cara Mudah Memblokir Situs Dewasa Di Android Tanpa Root

1. Menggunakan Fitur Google Seacrh

Pertama Anda bisa memanfaatkan salah satu fitur yang ada di Google, fitur ini bernama Google Seacrh. Dengan menggunakan fitur ini Anda tidak perlu menginstall aplikasi tambahan dan juga tidak perlu melakukan root pada android. Penasaran bagaimana caranya? Simak Step by Step nya dibawah ini:

  • Buka Aplikasi Google yang terinstall di Hp Anda masing-masing.
  • Kemudian Tap Icon Garis Tiga dipojok kanan atas layar.
  • Maka akan tampil beberapa menu, Tap Menu Pengaturan.
  • Tap lagi Menu Filter, kalau submenu ini belum aktifkan silahkan geser kursor ke On agar mengaktifkan filer safe browser ini.
  • Maka secara otomatis Hp Anda akan memblokir situs-situs berbahaya seperti situs dewasa.
  • Selesai.

Selain melalui Aplikasi Google, Anda juga bisa menggunakan fitur google search ini melalui aplikasi browser yang sering Anda gunakan. Sebagai contoh, lihat Step by Step berikut.

  • Pertama buka Aplikasi Browser yang bisa Anda gunakan, disini saya mengunakan Aplikasi Chrome.
  • Setelah berada di halaman utama, Tap Icon Titik Tiga di pojok kanan atas layar.
  • Cari dan Tap Menu Setelan, Anda akan ditampilkan beberapa submenu seperti mesin telusur, sandi, metode pembayaran, alamat dan lain-lain, privasi dan keamanan.
  • Karena ingin mengaktifkan fitur saring, Anda Tap Submenu Pivasi Privasi dan Kemanan.
  • Cari dan Tap Safe Browsing, di Aplikasi Chrome menawarkan 3 mode pertama Perlindungan Sempurna, Perlindungan Standar, dan Tidak Ada Perlindungan.
  • Saran saya, untuk memblokir semua situs berbahaya, seperti situs dewasa sebaiknya aktifkan mode Perlindungan Yang Sempurna.
  • Otomatis Browser akan melindungi Hp Anda dari situs-situs berbahaya.
  • Selesai.

Bagaimana kalau browser yang saya gunakan bukan Chrome mas? Kamu tetap bisa melakukan pengaturan seperti yang sudah saya jelaskan diatas, meski akan ada sedikit perbedaan settings. Seandainya Anda tidak paham settings di browser lain, silahkan berkomentar dibawah atau mengirim email personal ke saya ke Alamat Email ini Arnoldsandy20@gmail.com.

2. Menggunakan Aplikasi Tuan Rumah Pergi

Selain memakai Fitur Google Seacrh, saya juga akan memberikan tutorial memblokir situs dewasa di Android melalui Aplikasi Tuan Rumah Pergi. Untuk lebih jelasnya langsung simak penjelasan dibawah ini.

  • Pertama Anda harus Install dulu Aplikasi Tuan Rumah Pergi di Play Store.
  • Tunggu hingga proses instalasi selesai, kalau sudah terinstall langsung buka Aplikasi tersebut.
  • Masukan Akun Google dari smartphone yang hendak Anda blokir akses masuk ke situs-situs dewasa. Pastikan smartphone yang hendak Anda blokir hanya memiliki 1 akun google, kalau lebih dari satu silahkan hapus akun google lainnya.
  • Di halaman beranda aplikasi ini, Cari dan Tap Icon + untuk mengubah sambungan atau Alamat IP di Aplikasi Tuan Rumah Pergi.
  • Masukan Alamat IP 127. 0.0.1.
  • Kemudian Tap Menu Tambahkan Nama Host dan isi nama host yang Anda inginkan.
  • Terakhir Tap Menu Mulai.
  • Otomatis Aplikasi Tuan Rumah Pergi akan menutup akses masuk ke semua situs dewasa.
  • Selesai.

Seperti itu Step by Step yang perlu Anda lakukan, mudah bukan? Pasti mudahlah hehe. Mas, kalau seandainya saya mau merubah atau mematikan pengaturan di Aplikasi Tuan Rumah Pergi gmana caranya? Kamu bisa Tap Menu Konfigurasi Host, dan Tap Icon Tong Sampah. Maka secara otomatis Alamat Ip akan kembali seperti semula.

3. Pakai Aplikasi Block Site

cara memblokir situs dewasa di android

Tidak hanya menggunakan Aplikasi Tuan Rumah Pergi, Anda juga bisa memakai Aplikasi Block Site yang bisa dengan mudah diinstall di Google Play Store. Bagaimana caranya? Simak Step by Stepnya dibawah ini:

  • Pertama Anda Install dulu Aplikasi Block Site di Play Store seperti biasanya.
  • Setelah proses instalasi selesai, Buka Aplikasi Block Site di Hp Anda.
  • Selanjutnya Anda Tap Enable yang berada dibagian bawah layar.
  • Maka akan tampil Menu Got It, silahkan Tap menu tersebut.
  • Setelah itu, Anda akan dibawa ke halaman Aksesibilitas, Cari dan Tap Submenu Block Site Di Menu Layanan.
  • Geser Kursor ke ON/Aktif, selanjutnya Anda akan mendapat notifikasi Aplikasi Block Site meminta izin akses. Silahkan Tap Oke untuk memberi izin dan akan tampil notifikasi lain Tap saja Aktif.
  • Kemudian, kembali lagi ke halaman aplikasi. Cari dan Tap Icon +, lalu masukan alamat URL Web yang ingin Anda blokir dan Tap Icon Checklist.
  • Selesai.

4. Menggunakan Penyaringan DNS Pada Wifi

Cara terakhir yang bisa Anda coba dan cocok dikombinasikan dengan beberapa cara diatas adalah menggunakan penyaringan DNS pada Wifi. Tips ini sangat cocok bagi Anda yang menggunakan Wifi di rumah, sementara bagi yang tidak menggunakan Wifi saya rasa beberapa cara diatas sudah cukup ampuh memblokir akses ke situs dewasa. Baiklah, langsung saja simak Step by Step nya dibawah ini.

  • Silahkan Masuk ke Pengaturan Router Wifi Anda masing-masing.
  • Kemudian lakukan Login menggunakan akun akun Anda.
  • Didalam pengaturan ini, Cari dan Tap Menu Keamanan.
  • Pilih Opsi Kontrol Orang Tua, silahkan masukan beberapa kategori yang hendak Anda blokir.
  • Terakhir Tap Simpan/Save.
  • Selesai.

Itulah beberapa Cara Mudah Memblokir Akses Masuk Ke Situs Dewasa Di Android Tanpa Harus Root. Mudah bukan? Semoga penjelasan diatas bisa membantu Anda melindungi Anak dan juga diri sendiri agar tidak mengakses situs-situs berbahaya di Google. Sekian dan terima kasih.