Cara Mematikan Mode Hilang di Instagram – Anda tahu Instagram? pasti dong! Siapa sih yang tidak mengenal aplikasi yang lagi naik daun dan banyak diminati oleh kalangan kaum mileniel ini. Kini IG telah meluncurkan fitur terbarunya bernama mode hilang.
Sebelumnya fitur ini telah diperkenalkan terlebih dahulu oleh aplikasi Snapchat. Bagi Anda pengguna Snapchat tentu paham betul dengan fitur mode hilang ini. Lantas bagaimana cara aktivasi dan mematikan mode hilang di Instagram? Pasti masih banyak orang yang tidak paham.
Jadi bagi Anda yang belum paham cara aktivasi dan mematikan mode hilang di Instagram jangan khawatir. Karena pada kesempatan ini Calonpengangguran akan memberikan panduan lengkap mengaktifkan dan menonaktifkan fitur mode hilang di IG. Mari simak penjelasannya lebih rinci dibawah ini :
Review Fitur Mode Hilang di Instagram
Bagi pengguna Instagram, apakah Anda sudah paham tentang Mode hilang? Ini merupakan sebuah fitur terbaru yang dihadirkan oleh Instagram. Fitur ini akan berfungsi jika sudah diaktifkan. Dimana nantinya ketika mengirim Direct Message (DM) secara otomatis akan keluar dari obrolan atau menghilang jika penerima pesan sudah membuka pesan.
Sebenarnya fitur ini bukan hal yang baru didalam dunia sosmed. Kenapa? Karena sebelumnya pada aplikasi Snapchat sudah menerapkan fitur ini sejak lama. Sistem kerja mode hilang di Snapchat hanya mampu menyimpan chat dalam kurun waktu satu hari dan setelah itu langsung hilang.
Manfaat Fitur Mode Hilang di Instagram
Berbicara manfaat dari fitur terbaru Instagram ini memang banyak sekali, diantaranya adalah :
- Melindungi pencurian data dari para usernya
- Menjaga isi percakapan agar tetap bersifat rahasia antara Anda dan lawan bicara.
- Tingkat keamanan chat semakin terjamin.
Cara Aktivasi Vanish Mode di Instagram
Vanish mode atau lebih dikenal dengan mode hilang ini sedang diperbincangkan oleh banyak orang. Sehingga kini membuat mereka semua penasaran tentang fitur terbaru Instagram ini. Rasa kepo ini mulai dari bagaimana cara mengaktifkan hingga mematikan mode hilang tersebut.
Mau tahu bagaimana cara mengaktifkan mode hilang? Ini merupakan langkah-langkah aktivasi fitur tersebut.
- Hal utama yang perlu dilakukan adalah membuka aplikasi Instagram
- Masuk ke menu menu Direct Message DM.
- Pilih salah satu chat teman dan silahkan buka langsung.
- Jika sudah, scroll ke bawah nanti ada tulisan dapatkan mode hilang
- Kemudian lakukan swipe up dari bawah keatas sampai layar berubah tampilan menjadi hitam.
- Mode hilang sudah aktif selama 6 jam dan layar berubah menjadi hitam.
- Tampilan hitam tersebut akan serupa dengan ponsel lawan bicara Anda.
Cara Mematikan Mode Hilang di Instagram
Fitur terbaru mode hilang ini terkadang tidak terlalu dibutuhkan oleh beberapa pengguna Instagram. Justru mereka ingin menonaktifkan fitur tersebut. Namun mereka masih belum mengerti bagaimana caranya.
Untuk Anda yang belum tahu cara menonaktifkan mode hilang di akun Instagram Anda. Simak ulasan berikut ini :
- Pertama bukalah aplikasi Instagram di HP Anda.
- Pergi ke menu menu Direct Message (DM).
- Tentukan dan pilih pesan yang ingin Anda hilangkan Mode Hilangnya.
- Sebelumnya, pastikan mode hilang di akun IG Anda sudah aktif.
- Lakukan Swipe up dari bawah ke atas.
- Selanjutnya mode hilang akan mati dengan sendirinya dan isi percakapan akan muncul kembali.
Kesimpulan
Berdasarkan penjelasan diatas dapat saya simpulkan, bahwa fitur terbaru dari Instagram yakni mode hilang sebenarnya memiliki peranan penting. Seperti yang sudah saya sebutkan diatas, dimana fungsi vanish mode bisa melindungi data da nisi percakapan Anda dengan orang lain.
Akan tetapi, fitur ini hanya bisa digunakan dalam bentuk chat pribadi alias tidak dapat diterapkan pada grup Instagram. Jadi bagi Anda yang tertarik untuk mengaktifkan fitur ini, silahkan ikuti panduan yang sudah saya berikan diatas.
Demikianlah pembahasan singkat dari Calonpengangguran tentang Cara Mengaktifkan dan Menonaktifkan Mode Hilang di Instagram. Semoga penjelasan kali ini bisa membantu dan bermanfaat untuk Anda semuanya terutama pengguna IG. Sekian dan terimakasih atas perhatiannya. Selamat Mencoba!