Cara Jualan di Bukalapak dengan Mudah di Smartphone dan Laptop/PC

Cara Jualan di Bukalapak – Bukalapak merupakan salah satu marketplace yang telah dikenal oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Berdasarakan statistik Play Store, jumlah yang telah mengunduh aplikasi ini telah mencapai lebih dari 10 Juta. Bukalapak hadir untuk memberikan akses kemudahan bagi pelaku bisnis untuk berjualan tanpa harus bertatap muka secara langsung dengan pembeli.

Bagi anda pelaku bisnis, dapat memanfaatkan aplikasi untuk berjualan dan mempromosikan barang dagangan anda secara online dan lebih luas jangkauannya. Sementara bagi konsumen atau pembeli, anda dapat membeli barang tanpa ribet harus pergi dari rumah. Sebelum, anda memulai berjualan di Bukalapak, pastikan anda sudah men-download aplikasinya dan tentunya anda harus membuat akun terlebih dahulu. Hal tersebut untuk memudahkan dan memperlancar bisnis anda kedepannya.  Setelah selesai membuat akun, anda dapat mengikuti tutorial bagaimana cara jualan di Bukalapak dibawah ini :

Cara Jualan di Bukalapak dengan Mudah di Smartphone dan Laptop/PC

  • Pertama, bukalah aplikasi Bukalapak di smartphone anda masing-masing. Maka tampilan awal akan seperti gambar dibawah ini. Kemuadian, tab Pelapak.
Cara Jualan di Bukalapak di Smartphone
  • Selanjutnya, silahkan tab Mulai Berjualan.
  • Disini, anda wajib mengisisi data data produk barang yang ingin di jual. Data yang harus diisi seperti  gambar, nama, harga, berat, stok, deskripsi dan lain sebagainya. Jangan lupa klik centang untuk memenuhi beberapa persyaratan dari pihak Bukalapak. Jika telah selesai mengisi semua data data secara lengkap, anda bisa langsung tab Jual Barang.
Cara Jualan di Bukalapak
  • Nah, barang yang anda jual telah terposting pada aplikasi Bukalapak. Jika ada kesalahan dalam pengisian data data sebelumnya, anda dapat klik Edit untuk merubah data.
  • Cek, kembali secara detail apakah data yang anda masukan sudah betul. Jika sudah betul tab simpan untuk merubah data yang salah tadi.

Selain berjualan dengan menggunakan Smartphone, anda juga bisa menggunakan laptop. Caranya sih hampir mirip, namun tampilannya saja agak sedikit berbeda. langsung saja simak tutorialnya dibawah ini :

  • Langkah awal, buka situs Bukalapak disini. Lalu login ke akun anda masing-masing. Anda dapat login dengan menggunakan akun facebook dan akun google. Selanjutnya anda akan disuruh untuk memasukan kode verifikasi.
  • Jika anda telah login, maka tampilan awalnya akan seperti dibawah ini. Kemudian masuk ke dalam akun dengan cara klik gambar profil akun anda.
Cara Jualan di Bukalapak  di Laptop/PC
  • Selanjutnya, klik Lapak Saya.
Cara Jualan di Bukalapak  di Laptop/PC
  • Kemudian, klik ikon jual barang seperti tampilan gambar dibawah ini.
  • Terakhir, anda disuruh untuk melengkapi data data produk barang yang ingin anda jual. Jika sudah diisi dengan lengkap, lalu klik Jual.

Demikianlah tutorial dari calonpengangguran mengenai Cara Jualan di Bukalapak dengan Mudah di Smartphone dan Laptop/PC. Semoga bisa membantu anda dalam berjualan online dan jangan takut untuk mencobanya. Sekian dan Trimakasih.