Kenapa Windows SmartScreen Tidak Bisa Dimatikan Atau Diaktifkan? Mungkin OS Windows 8.1 di antara Komputer atau Laptop teman-teman pernah mengalami masalah seperti ini, bukan? Berdasarkan informasi yang saya dapatkan, bahwa jika menonaktifkan Windows SmartScreen, maka akan muncul notif This setting is managed by your system administrator.
Lalu disertai dengan Seluruh tombol radio yang dinonaktifkan. Lantas apa penyebab dari kendala tersebut dan bagaimana cara mengatasinya? Untuk menjawab pertanyaan ini, Calonpengangguran sudah menyiapkan artikel secara akurat dan lengkap. Mari kita simak penjelasannya dibawah ini :
Penyebab Windows SmartScreen Tidak Bisa Dimatikan Maupun Diaktifkan
Berikut ini beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya Windows SmartScreen Tidak Bisa Dinonaktifkan Maupun Diaktifkan adalah :
- Ketika kamu Login tidak sebagai Administrator.
- Mungkin kamu bukan seorang Administrator atau belum ada Administrator.
- Bisa saja terdapat perubahan pengaturan dari OS Windows yang menjadikan Administrator tidak dapat mengaktifkan maupun menonaktifkan Windows SmartScreen.
Kendala diatas memang sedikit membinggunglan , dimana pertama saya sudah masuk sebagai administrator, kedua saya sendiri yang menjadi administrator, lalu pada saat dilakukan pengecekan, ternyata terdapat pengaturan di OS Windows sehingga tidak dapat mengaktifkan maupun menonaktifkan Windows SmartScreen.
Intinya, sebelum kita mengatur sistem operasi didalamnnya ,maka Windows SmartScreen ini memang tidak bisa diaktifkan atau dimatikan. Lantas bagaimana cara menyeting OS Windows tersebut? Langsung saja simak ulasan lengkapnya dibawah ini :
Berikut ini Cara Mengatur OS Windows Agar Bisa Diaktifkan Ataupun Dimatikan Windows SmartScreen
- Pertaman silahkan buka Group Policy Editor. Caranya arahkan kursor pada kolom Search charm dan klik Search. Kemudian tuliskan gpedit.msc dikolom tersebut dan klik gpedit pada hasil pencarian.
- Setelah itu ketuk Yes bila tampil UAC . Lalu kamu bisa melakukan langkah berikut ini klik Computer Configuration > klik Administrative Templates > klik All Settings > klik dua kali Configure Windows SmartScreen
- Kemudian kamu akan diarahkan ke tampilan berikutnya. Disini pilihlah Disabled dan klik OK. Lalu klik 2 kali kembali pada Configure Windows SmartScreen. Lalu pilih Not Configured dan klik OK.
- Selesai dan selmat untuk mencoba.
Akhir Kata
Demikianlah informasi singkat diatas dari Calonpengangguran menegenai Kenapa Windows SmartScreen Tidak Bisa Dimatikan Maupun Diaktifkan. Semoga bisa bermanfaat untuk teman-teman semuanya. Sekian dan terima kasih.