Belakangan ini, Tiktok memang telah menjadi layanan media sosial terpopuler dengan berbagai macam konten, seperti tips kecantikan, tarian sampai informasi tentang berbagai hal. Adapun tren paling menarik yang telah menyedot perhatian warganet di Tiktok yaitu tentang arti Pandhita Mukti viral di Tiktok.
Pembahasan tentang weton ini adalah konsep tradisional khas Jawa yang seringkali dipakai untuk mengetahui hoki atau keberuntungan, karakter dan juga peruntungan individu menurut hari lahirnya.
Para pengguna Tiktok banyak membicarakan weton dengan saling berbagi pengalaman, menghitung weton dan juga membahas berbagai arti penting terkait tradisi Jawa.
Pandhita Mukti yang Viral di Tiktok
Dari berbagai istilah terkait tradisi Jawa tersebut, ada satu istilah yang sedang viral, yakni “Pandhita Mukti”. Nah, ini termasuk istilah yang paling banyak dibahas Tiktokers. Istilah ini telah viral, lantaran dianggap memiliki makna mendalam yang erat kaitannya dengan kesejahteraan dan juga kehidupan spiritual.
Tidak sedikit orang penasaran dengan apa itu arti “Pandhita Mukti” menurut konteks dari hitungan weton. Apalagi banyaknya Tiktokers yang seringkali melakukan sharing terkait interpretasi mereka tentang istilah tersebut.
Wajar jika fenomena tersebut memunculkan diskusi secara luas di internet, dari mulai pengguna Tiktok yang merasa penasaran, sampai mereka yang tertarik untuk mengenal lebih dekat dengan tradisi dan budaya Jawa.
Lantas, apa itu arti Pandhita Mukti? Kenapa juga banyak Tiktokers yang tertarik dengan istilah tersebut dan kaitannya dengan weton?
Apa Itu Arti Pandhita Mukti Viral di Tiktok
Untuk mengetahui arti dari Pandhita Mukti yang sedang viral di Tiktok, mari kita bahas satu persatu. Sebelumnya, kalian mungkin penasaran dengan istilah weton. Apa itu weton? Jadi, weton ini merupakan istilah dalam adat atau budaya Jawa, biasanya merujuk pada gabungan antara pasaran dan hari lahir seseorang.
Adapun perhitungan weton tersebut dipercaya bisa menginformasikan tentang keberuntungan, karakter, rezeki dan jodoh seseorang. Menurut tradisi Jawa, berbagai macam istilah yang sering dipakai untuk mendeskripsikan berbagai apsek tertentu dalam kehidupan, termasuk tentang “Pandhita Mukti”.
Arti dari “Pandhita MUkti” secara harfiah sendiri diadaptasi menurut bahasa Jawa. Dalam hal ini, “Pandhita” memiliki arti seseorang yang bijak atau mempunyai pengetahuan tentang spiritual dan agama yang mendalam. Sementara, “Mukti” memiliki arti kemakmuran, kebebasan atau kesuksesan.
Menurut konteks dalam hitungan weton sendiri, “Pandhita Mukti” berarti seseorang yang mempunyai kecukupan rezeki, memiliki sifat yang bijaksana dan hidup berkecukupan.
Biasanya makna tersebut seringkali berhubungan dengan seseorang tertentu yang bukan hanya sejahtera dari segi materi saja, melainkan mempunyai keseimbangan spiritual dengan kuat.
Oleh karena itu, menurut perhitungan weton, “Pandhita Mukti” memiliki arti seseorang yang memiliki kehidupan serba kecukupan, mempunyai keberkahan dan ketenangan dalam hidupnya.
Mengapa Pandhita Mukti Viral di Tiktok?
Pandhita Mukti telah populer di aplikasi Tiktok, lantaran ada banyak Tiktokers yang tertarik pada perhitungan weton yang dipercaya bisa memprediksi nasib seseorang di masa depan. Bisa juga hanya sekedar mengetahui kepribadian seseorang atau menemukan pasangan yang tepat.
Bahkan video-video Tiktok yang membahas tentang arti dari Pandhita Mukti beserta kaitannya dengan perhitungan weton banyak menarik perhatian sebab dianggap sangat menarik bagi yang mempercayai tradisi dari Jawa tersebut.
Dengan kata lain, arti Pandhita Mukti viral di Tiktok ini yaitu mempunyai makna positif. Karena mengingatkan manusia agar selalu mensyukuri semua yang dimiliki sekaligus dapat menjalankan hidup secara bijak.