Cara Daftar Iconnect PLN, Berikut Ini Trik Mudahnya!

Cara Daftar Iconnect PLN — Perusahaan Listrik Negara atau yang lebih dikenal dengan PLN ini adalah salah satu developer BUMN terbesar di Indonesia yang bergerak dalam bidang kelistrikan.

PLN juga sudah dikenal dikalangan masyarakat umum. Menurut berita yang saya dapatkan, bahwa pada tangga 31 Mei 2021 lalu, PLN ini telah meluncurkan layanan terbarunya yang bernama Iconnect.

Apa itu Iconnet? disini dijelaskan bahwa Iconnet adalah sebuah gebrakan terbaru dari PLN yang menawarkan layanan internet kabel atau broadband dengan memakai jaringan fiber optik. Lantas apa keunggulan dari layanan internet dari produk PLN? Untuk menjawab pertanyaan ini, langsung saja simak penjelasannya berikut ini. Cekidot!

Keunggulan Internet PLN Iconnect

Iconnect merupakan layanan terbaru dari PLN yang menawarkan Internet seperti penyedia jaringan Biznet, IndiHome, First Media, dan lain-lain. Lalu apa keunggulan dari Iconnect dibandingkan semua layanan tersebut?

Disini disebutkan, baahwa kelebihan yang ditawarkan oleh Iconnect adalah harganya yang relatif murah dibandingkan penyedia jaringan lainnya. Kemudian layanan internet PLN ini menawarkan layanan unlimited dengan harga mulai dari Rp.185.000 saja. Untuk mengetahui daftar harga layanan yang disediakan oleh Iconnect PLN, simak ulasan dibawah ini :

Paket Iconnet 10

Jika Anda ingin mengambil paket Iconnect ini, maka sudah dilengkapi dengan full fiber dan kecepatan mencapai 10 Mbps. Iconnect 10 juga sudah menawarkan unlimited kuota dan harganya relative ringan, yakni hanya Rp.185.000/bulan.

Paket Iconnet 20

Jika Anda ingin menggunakan paket Iconnect 20, maka juga sudah dilengkapi dengan full fiber dan unlimited. Akan tetapi Iconnect ini Cuma menawarkan kecepatan maksimal hanya 10 Mbps Untuk harga paket ini di patok dengan Rp.207.000/bulan.

Paket Iconnet 50

Untuk pengambilan paket Iconnect 50, maka kecepatan yang bisa Anda dapatkan mencapai 50 Mbps. Selanjutnya juga sudah dilengkapi dengan full fiber dan unlimited kuota. Untuk harga paket Iconnect 50 ini, silahkan siapkan uang sebesar Rp.297.000/bulan.

Paket Iconnet 100

Paket paling mahal yang ditawarkan PLN adalah Iconnect 100. Dimana disini juga sudah dilengkapi oleh full fiber dan unlimited. Berbicara tentang kecepatan, tentu paket ini menawarkan kecepatan maksimal mencapai 100 Mbps dan Anda cukup membayar Rp.427.000/bulan.

Cara Daftar Iconnect PLN

Cara Daftar Iconnect PLN

Setelah Anda membaca beberapa paket kecepatan Internet yang ditawarkan oleh PLN diatas, selanjutnya saya jelaskan bagaimana cara melakukan pendaftaran layanan internet PLN Iconnect. Berikut ini adalah langkah-langkah daftar dan beli paket Internet di Iconnect PLN :

  1. Pertama silahkan masuk kedalam website resmi Iconnet PLN di link https://iconnet.id/.
  2. Kemudian scroll kebawah untuk melihat paket internet yang disediakan oleh PLN, lalu tap tombol Pesan Sekarang pada paket Iconnet yang diinginkan.
  3. Setelah itu tap tombol Pasang Baru, kemudian lengkapi data formulir minat layanan Icon+. Formuler tersebut berisikan data email, nama,  nomor ID pelanggan PLN, no hp. no ktp, coverage area, alamat pemasangan internet, titik koordinat, dan paket Iconnet yang dipilih.
  4. Jika sudah selesai melengkapi formuler tersebut, lalu tap tombol Submit, dengan demikian maka pendaftaran akan diproses oleh pihak Icon+.

Nah jadi seperti itu cara melakukan pendaftaran Internet PLN. Jika terdapat kendala atau masih bingung, silahkan hubungi langsung pihak Iconnect  via email di Iconnet@iconpln.co.id. Disini Anda juga bisa hubungi melalui via WhatsApp di 081112002123 atau via telpon di 150678.

Akhir Kata

Demikianlah pembahasan singkat pada kesempatan kali ini dari Calonpengangguran tentang Cara Daftar Iconnect PLN. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat bagi Anda semuanya. Sekian dan terimakasih.