Referral Code Starbucks: Dapat Diskon Harga Sampai 50 %

Minuman Starbucks dikenal dengan harganya yang selangit untuk kalangan pelajar maupun orang-orang yang ingin mengirit. Namun para penggemar minuman ini pasti akan sangat excited saat mendengar tawaran diskon sampai 50% atau setengah harga. Hal ini bisa didapatkan dengan menggunakan referral code Starbucks yang bisa Anda dapatkan dengan mudah.

Mengenal Starbucks

Perusahaan kopi yang sudah sangat meluas ini berasal dari Amerika Serikat. Starbucks Corporation berpusat di Washington dan memiliki ratusan cabang di seluruh dunia. Pertama kali hadir sebagai sebuah gerai kopi biasa pada 30 Maret 1971 di tempat yang sama dengan pusat perusahaannya. Anda juga bisa mengunjungi maupun melihat perusahaan pertamanya di Google.

Pegawai yang Starbucks miliki saat ini sudah hampir mencapai 350.000 orang di berbagai penjuru dunia. Dengan pendapatannya yang melebihi 26 miliar dollar. Pendirinya merupakan tiga orang dari Amerika yaitu Jerry Baldwin, Zev Siegl dan Gordon Bowker. Bahkan saat ini Starbucks sudah memiliki berbagai anak perusahaan yang tersebar di kota-kota besar hampir di seluruh dunia.

Hal merupakan sebuah kebanggaan dan simbol kesuksesan yang tiga pendirinya buktikan pada dunia. Bermula dari sebuah kedai kopi biasa yang kecil menjadi sebuah perusahaan besar dengan merek yang terkenal. Terdapat berbagai menu kopi dengan rasa yang unik dan berbeda-beda serta ukurannya yang berbeda. Anda dapat membeli dengan ukuran dan harga yang berbeda.

Gaji yang perusahaan Starbucks berikan untuk karyawannya adalah sekitar 2 juta sampai 8 juta atau lebih. Gaji tersebut tergantung dengan tingkatan dan perbedaan pekerjaan. Namun gaji yang diberikan masih termasuk standar untuk sebuah perusahaan besar. Hal tentang gaji ini biasanya dianggap kebanyakan orang sangat mahal karena perusahaan tersebut besar.

Walaupun begitu, harga yang Starbucks bandrol untuk satu minumannya memang mahal dalam rupiah hanya untuk satu porsi minuman. Karena itulah saat ini ada solusi untuk Anda dengan menggunakan referral code Starbucks yang akan memberikan Anda diskon 50% dan membayar dengan setengah harga yang sebenarnya masih termasuk mahal namun tidak semahal aslinya.

Cara Kerja Referral Code Starbucks

Referral Code Starbucks

Belum banyak orang tahu kalau Starbucks memiliki sebuah kode referral. Apalagi kode tersebut juga bisa digunakan untuk mendapatkan potongan harga yang sangat besar. Hal ini dikarenakan banyak orang yang belum terlalu tertarik untuk membeli minuman mahal tersebut. Kebanyakan orang membelinya hanya untuk difoto dan dipamerkan ke media sosial. 

Untuk mendapatkan kode dan mendapatkan diskon Starbucks, Anda hanya perlu mendownload aplikasi resminya. Jadi jangan salah mendownload aplikasi Starbucks karena banyak sekali aplikasi-aplikasi palsu yang menirunya. Nama aplikasinya adalah Starbucks Indonesia. Anda bisa mendownloadnya melalui link berikut.

Starbucks Play Store

Starbucks App Store

Setelah mendownload aplikasinya, Anda bisa langsung memasukkan referral code Starbucks yang Anda miliki atau teman Anda berikan untuk mendapatkan diskon 50%. Namun perlu Anda ketahui sebelumnya, hal ini hanya berlaku bagi pengguna baru aplikasi. Jika ingin mendapatkannya lagi, Anda bisa mendaftar aplikasinya melalui ponsel yang berbeda.

Bisa juga dengan cara lain yaitu mencari referral atau membagikan referral Anda agar digunakan oleh orang lain. Saat Anda masuk sebagai pengguna baru, akan ada tulisan Join Now. Klik tulisan tersebut serta menyetujui persyaratan dan ketentuan yang terlampir. Setalah itu masukkan nomor telepon aktif.

Setelah kode OTP muncul, kirim dan masukkan alamat email, password dan nama Anda untuk membuat akun. Jawab pertanyaan lainnya kemudian masukkan referral code Starbucks yang Anda miliki. Kemudian diskon sebagai hadiah pengguna baru untuk Anda akan langsung muncul.

Untuk cara lainnya seperti mengundang teman, Anda bisa membuka terlebih dahulu aplikasi Starbucks Indonesia. Kemudian klik menu Home dan klik bagian menu Profil. Setelah itu akan muncul beberapa opsi, pilih bagian Personal. Di sana akan ada tombol atau menu Referral Code.

Kode tersebut merupakan referral code Starbucks yang Anda miliki dan bisa digunakan untuk mengundang teman berapapun. Cukup klik tombol tersebut dan klik bagikan dengan Copy Paste. Anda bisa menyebarkannya dan memberikan informasi diskon tersebut kepada teman-teman Anda yang menyukai Starbucks.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *