Formulir Pendaftaran Shopee Food Merchant 2022, Tambah Penghasilanmu Sekarang!

Link Formulir Pendaftaran Shopee Food Merchant 2022 – Bagi kamu yang yang sedang berbisnis di bidang makanan atau kuliner dan ingin melebarkan sayap mu untuk menjangkau konsumen yang lebih luas lagi bisa banget nih mengisi formulir pendaftaran untuk Shopee food merchant. Shopee saat ini tidak hanya menyediakan layanan belanja online namun juga memberikan fitur lainnya yang bisa digunakan oleh pengguna untuk memesan makanan di restoran terdekat tanpa harus keluar rumah.

Inovasi ini tentu saja menjadi angin segar bagi pengguna Shopee, apalagi aplikasi shopee sering memberikan penawaran dan promo menarik untuk pengguna setianya tidak terkecuali pada fitur Shopee food. Tidak heran konsumen shopee lebih menyukai menggunakan fitur ini daripada menggunakan aplikasi pemesanan online lainnya seperti go food atau grab food. 

Hal ini tentu saja bisa menjadi peluang restoran atau merchant untuk mendaftar Shopee Food dan menambah penghasilan di samping membuka tempat kuliner offline. Pada kesempatan ini, kami akan membahas secara lengkap formulir pendaftaran Shopee food merchant 2022 dengan caranya menjadi salah satu merchant Shopee food. Tidak perlu ragu karena jika kamu menjadi salah satu merchant yang terdaftar akan menambah keuntungan kamu pastinya!

Persyaratan dan Formulir Pendaftaran Shopee Food Merchant 2022

Formulir Pendaftaran Shopee Food Merchant

Pada kota besar penggunaan Shopee food sudah cukup populer karena banyak potongan voucher yang diberikan kepada pengguna untuk memesan makanan yang diinginkan. Seringkali pengguna shopee selalu update pada waktu-waktu tertentu untuk mengecek apakah ada diskon yang bisa digunakan, diskon ini bahkan bisa mencapai 100% dan kamu hanya perlu membayar ongkos kirim saja. 

Tidak heran banyaknya konsumen tentu saja membuat tertarik para merchant untuk membuka restoran online melalui Shopee food merchant. Namun masih banyak merchant yang belum mengetahui bagaimana cara untuk melakukan pendaftaran serta bagaimana untuk mendapatkan formulir untuk pendaftaran Shopee food 2022. Dikarenakan kami baik hati dan tidak sombong, kami sudah merangkumnya secara detail sebagai berikut:

  • Menyiapkan kartu identitas diri seperti e-ktp atau kartu identitas sementara
  • Menyiapkan NPWP sebagai pelengkap dokumen usaha kamu
  • Siapkan juga Surat Pengukuhan Pengusaha Kena Pajak atau disebut juga SPPKP
  • Setelah itu jangan lupa menyiapkan juga foto buku rekening tabungan
  • Menyiapkan Surat Izin Usaha Perdagangan atau SIUP (bagi bisnis yang terdaftar badan hukum)
  • Setelah itu siapkan juga akta pendirian usaha serta surat domisili (bagi bisnis yang terdaftar badan hukum)

Setelah kamu menyiapkan persyaratan yang sudah kami rangkum di atas berikutnya kami akan memberikan formulir pendaftaran merchant Shopee food 2022 lengkap dengan cara mendaftarkan restoran kamu. Kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini dan baca sampai selesai ya!

1. Mengisi Formulir Pendaftaran Merchant Shopee Food

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan yaitu melakukan pengisian formulir pendaftaran yang sudah disediakan oleh shopee untuk mendaftarkan restoran kamu agar terdaftar di Shopee food. Untuk link formulirnya silahkan kamu klik di link berikut ini: Formulir Pendaftaran Merchant Shopee Food

Setelah masuk ke formulir pendaftaran tersebut silahkan kamu mengisi data secara lengkap termasuk alamat email dan nomor telepon kemudian tombol berikutnya. Nantinya akan ada ada gambar persetujuan syarat dan ketentuan yang bisa kamu baca terlebih dahulu dan jika sudah ah jelas jangan lupa untuk klik yes atau ya.

2. Mengisi Detail Data Bisnis

Kemudian, selain mengisi alamat email dan nomor telepon kamu juga harus mengisi informasi seputar lokasi atau tempat bisnis kamu. Alamat bisnis ini sangat penting untuk menjaga konsumen terdekat, pastikan untuk mengisi data alamat lokasi bisnis secara tepat dan benar sehingga lokasi kamu lebih akurat saat dicari oleh driver Shopee food nantinya

Setelah itu jangan lupa mengisi informasi pribadi dan jenis bisnis yang biasanya terdiri dari nama lengkap bisnis serta jenis bisnis kamu misalkan jika kamu menjual kuliner ayam goreng maka pilihlah jenis bisnis ayam goreng. Jangan lupa juga untuk mengisi kolom kategori bisnis dengan benar dan kamu bisa memilih lebih dari 2 kategori. Satu hal lagi yang tidak boleh dilupakan yaitu mengisi bentuk bisnis kuliner, apakah berupa restoran atau lainnya.

3. Upload Foto dan Konfirmasi

Langkah terakhir untuk menyelesaikan pendaftaran menjadi merchant shopee food yaitu mengupload foto atau gambar makanan yang dijual, ini merupakan langkah yang cukup penting karena foto atau gambar yang ditampilkan akan mempengaruhi produktivitas penjualan pada shopee food sehingga usahakan memberikan gambar makanan yang menarik konsumen.

Setelah mengisi semua data dan kamu juga sudah melengkapi foto makanan yang dijual, selanjutnya yaitu melakukan konfirmasi pendaftaran dengan cara klik tombol ya dan lanjutkan kemudian pilihlah opsi kirim. Tunggulah 3×24 jam karena nanti Tim Shopee food akan menghubungimu melalui nomor telepon atau email yang terdaftar. Dari situ kamu akan mengetahui apakah pengajuan kamu diterima dan informasi lainnya yang kamu butuhkan.

Akhir kata, sekian informasi yang bisa kami rangkum tentang formulir pendaftaran Shopee food merchant 2022 yang bisa kamu coba untuk mendaftarkan bisnis kuliner kamu agar lebih bisa menarik konsumen serta mendapatkan penghasilan yang lebih. Kami juga memberikan cara serta langkah-langkah yang bisa kamu ikuti sehingga kami harapkan artikel kali ini dapat bermanfaat dan jika ini bermanfaat bagi orang lain jangan lupa untuk di share ya!

One comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *