Menjadi pembahasan trending di twitter, insert diserang oleh ARMY yang merupakan fanbase dari grup boyband asal Korea yaitu BTS. Banyak orang yang masih bingung dan bertanya terkait Ada apa dengan insert dan BTS hingga menjadi trending. Simak berita terbaru yang telah kami rangkum untuk kamu.
Buntut dari penayangan foto salah satu member BTS yaitu V yang sedang merokok di backstage pada penghargaan musik internasional Grammy Awards 2022, Insert Life menjadi pembahasan trending di berbagai media.
Setelah mengunggah konten berita yang memperlihatkan salah satu member BTS yaitu V, Insert menjadi bulan-bulanan dari para penggemar BTS yaitu ARMY. Banyak yang menyebut bahwa foto yang ditampilkan oleh Insert tersebut adalah foto ilegal karena merupakan hasil tangkapan dari paparazzi.
Hal tersebut sontak menuai kecaman dari para fans BTS yang menganggap insert telah mengabaikan kode etik jurnalistik. Mereka juga membuat surat terbuka yang ditujukan kepada insert, hingga mengirimkan email kepada pihak manajemen BTS terkait hal tersebut.
Bagi kamu yang penasaran dengan berita viral yang menjadi perbincangan dan trending di twitter ini, langsung saja simak ulasan lengkap berikut ini untuk menjawab pertanyaan Ada apa dengan insert dan BTS agar kamu tidak penasaran lagi.
Sekilas Tentang Kontroversi Insert dan BTS?
Bagi kamu yang tidak terlalu mengikuti perkembangan berita di televisi maupun media sosial mungkin kamu akan bingung dan bertanya-tanya ada apa dengan insert dan BTS sehingga bisa viral seperti sekarang ini.
Sebelumnya diketahui media Insert mengunggah sebuah berita dengan headline “V BTS Kepergok di Backstage Grammy, ARMY Pro-Kontra” pada tanggal 4 April 2022 kemarin, hal tersebut santap membuat insert menjadi perbincangan di Twitter hingga menjadi trending topic belakangan ini.
Para penggemar BTS yang tergabung dalam fanbase bernama ARMY menghujat Insert slide dengan dalih bahwa pihak Insert tidak menghargai privasi sang idola serta menyalahi kode etik jurnalistik.
Media sosial insert juga turut menjadi sasaran penyerangan para fans BTS tersebut. Ketidaksetujuan mereka juga banyak dicurahkan melalui media sosial Twitter, bahkan hingga hari ini masih menjadi trending topic di media sosial tersebut.
Klarifikasi Pihak Insert Terkait Protes Para ARMY
Buntut dari permasalahan antara Insert dan para penggemar boyband BTS, akhirnya pihak Insert angkat suara dengan membuat surat terbuka kepada para fans BTS. Rilis tersebut diunggah secara resmi melalui akun Instagram Insert.
Dalam penggalan tersebut, menyampaikan klarifikasi terkait pemberitaan yang menampilkan V BTS yang sedang merokok di backstage perhelatan Grammy Awards 2022. Unggahan tersebut berbunyi :
“Teruntuk para pembaca insertlive, media massa bertugas menyajikan fakta dan informasi yang ada dilapangan dan disertai dengan tanggung jawab. Terkait postingan tentang V BTS di hajatan Akbar penghargaan musik, kami selaku tim redaksi perlu memberikan informasi seterang-terangnya ke publik terkait fungsi identitas kami sebagai media massa”.
“Kami berhak dan memiliki wewenang penuh mengambil semua momen dan fakta yang ada di lapangan. Kami juga sudah memenuhi kode etik jurnalistik. Bila ada keberatan dengan postingan dan pemberitaan ini, silakan menempuh jalur sesuai UU pers yang berlaku.”
Apakah Rating Insert Turun di Google Karena Peristiwa Ini?
Ternyata, tindakan pembelaan ARMY terhadap idola mereka tidak hanya sebatas cuitan di Twitter, para fans tersebut bahkan berbondong-bondong menurunkan rating Insert di Google. Dari informasi yang dilansir dari beberapa sumber, rating insertlive di Google Mengalami penurunan yang sangat drastis hingga mencapai 1%.
Sebenarnya Insert bukan menjadi satu-satunya media yang memberitakan dan mengunggah foto V BTS yang tengah merokok di backstage Grammy Awards 2022. Sejumlah media luar negeri juga terlihat terlebih dahulu mengunggahnya, sehingga beberapa media tersebut juga turut menjadi sasaran para fans BTS ini.
Akhir Kata
Itulah informasi untuk menjawab pertanyaan Ada apa dengan insert dan BTS yang beritanya menjadi trending di twitter dan berbagai media lainnya. Semoga informasi kali ini bisa menjawab pertanyaan dan bermanfaat bagi kamu, nantikan update informasi terbaru dari situs kami ya!