Kapan Komisi Shopee Affiliate Cair? Simak Informasinya Disini!

Kapan Komisi Shopee Affiliate Cair – Bagi kamu para pengguna shopee, tentu kamu sudah mengetahui kalau shopee memiliki program yang bisa membuat kamu mendapatkan komisi berupa uang dengan nominal yang lumayan. Program ini bernama Shopee Affiliate yang diluncurkan oleh shopee beberapa waktu lalu, dengan banyak pendaftar dari seluruh Indonesia.

Karena banyaknya orang yang mendaftar program ini, banyak yang akhirnya bertanya mengenai kapan komisi shopee affiliate cair ? Nah, biasanya ada waktu-waktu tertentu yang menentukan kapan komisi shopee affiliate cair yang umumnya dibayarkan setiap 2 minggu sekali. Komisi tersebut akan dicairkan pada minggu kedua dan Minggu keempat di setiap bulannya, namun ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi sebelum pencairan tersebut.

Syarat dan Ketentuan yang Harus Dipenuhi Untuk Mencairkan Komisi Shopee Affiliate

kapan komisi shopee affiliate cair

Seperti yang kita ketahui, kamu bisa mendapatkan komisi melalui shopee affiliate program dengan cara membagikan link produk di berbagai media sosial. Setiap kali ada orang yang membeli produk tersebut melalui Link yang kamu bagikan, maka secara otomatis kamu akan mendapatkan komisi dari sana.

Untuk nominal komisi shopee affiliate yang didapatkan oleh para affiliator yaitu sebesar 2,5% jika yang membeli produk tersebut adalah pengguna lama, dan 10% jika yang membeli produk tersebut merupakan pengguna baru.

Sebelum kamu mendaftarkan diri menjadi seorang affiliator shopee, ada Beberapa syarat yang perlu kamu pahami untuk menerima komisi tersebut dan agar komisi tersebut bisa cair, Berikut merupakan syarat dan ketentuannya :

  1. Pastikan kamu sudah mendaftarkan diri sebagai partner affiliate dan mendapatkan email konfirmasi setelah resmi terdaftar.
  2. Link produk yang kamu bagikan merupakan produk yang berasal dari shopee mall dan star seller.
  3. Minimal pencairan komisi shopee yaitu sebesar Rp.10.000, jika belum mencapai nominal tersebut maka pencairan akan dibayarkan dua minggu setelahnya.

Berikut Cara Melihat Komisi Shopee Affiliate yang Wajib Kamu Pahami!

Untuk memastikan nominal komisi Shopee Affiliate kamu sudah cukup, kamu bisa melihat berapa pendapatan affiliate yang sudah kamu dapatkan dengan sangat mudah. Cara melihatnya yaitu kamu hanya perlu melihatnya melalui notifikasi aplikasi shopee milik kamu. Umumnya, notifikasi si tersebut akan dikirimkan oleh pihak shopee antara hari Rabu hingga hari Jumat, dan bisa kamu temukan di menu Promo & update Shopee.

Cara Mencairkan Komisi Shopee Affiliate Program yang Wajib Kamu Pahami!

Setelah memahami syarat dan ketentuan pencairan shopee affiliate program, pasti kamu ingin mengetahui bagaimana cara mencairkan komisi yang kamu dapatkan melalui program shopee affiliate ini. Cara pencairannya sangat mudah, karena kamu tidak perlu melakukan apapun sebab komisi akan terkirim secara otomatis.

Proses pencairannya sendiri akan dikirimkan dengan dua cara, yaitu dengan mengirimkan komisi tersebut ke shopeepay atau lewat transfer bank. Jika kamu memilih pencairan melalui transfer bank, maka pastikan jika nomor rekening yang kamu daftarkan sudah benar, dan jika kamu memilih pencairan melalui shopeepay, maka akan secara otomatis masuk ke dalam saldo shopeepay kamu.

Informasi Mengenai Kapan Komisi Shopee Affiliate Cair yang Wajib Kamu Pahami!

Perlu kamu tahu, informasi mengenai kapan komisi shopee affiliate cair bisa kamu dapatkan melalui laman resmi shopee, dimana dalam komisi akan dibayarkan melalui shopeepay dan juga transfer bank setiap 2 minggu sekali pada setiap bulannya ke nomor rekening yang kamu daftarkan di halaman pengaturan pembayaran. 

Untuk periode pembayaran komisinya akan dicantumkan pada notifikasi mingguan di akun shopee kamu. Pastikan kamu sudah memenuhi syarat dan ketentuan pencairan komisi shopee affiliate program yang sudah kami jelaskan seperti di atas.

Perlu kamu perhatikan bahwa proses pembayaran komisi shopee affiliate adalah 1 minggu tergantung proses di bank terkait. Jika periode waktu satu minggu tersebut belum selesai, maka proses pembayaran masih berjalan dan tidak akan dikategorikan sebagai keterlambatan. 

Pastikan saldo shopeepay kamu belum mencapai batas transfer, dan pembayaran nominal komisi di bawah Rp.10.000 akan ditunda dan digabungkan dengan komisi di jadwal pembayaran berikutnya hingga mencapai nominal Rp.10.000

Akhir kata, itulah informasi yang bisa kami bagikan untuk kamu mengenai kapan komisi shopee affiliate cair dan informasi lainnya mengenai shopee affiliate program. Semoga informasi kali ini bisa bermanfaat dan menjadi referensi untuk kamu, jangan lupa nantikan update informasi terbaru yang menarik dan bermanfaat dari situs kami ya !

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *