Volunteer Ekspectanica 2023, Ini Dia Syarat dan Link Daftarnya

Volunteer Ekspectanica 2023 diselenggarakan dengan tujuan mencari Volunteer       dibeberapa kota besar mendatang.

Tugas utama dari Volunteer adalah membantu terlaksananya konser dengan lancar dari sebelum mulai, sampai konser selesai dengan begitu seorang Volunteer tentu akan memiliki pengalaman baru yang belum pernah dirasakan sebelumnya.

Untuk lebih jelas mengenai apa saja keuntungan yang akan Anda dapatkan setelah menjadi Volunteer akan Calonpengangguran jelaskan sebagai berikut.

Volunteer Ekspectanica 2023

Volunteer Ekspectanica 2023

Perlu Anda semua ketahui Ekspectanica adalah salah satu penyelenggara konser yang saat ini sedang mencari tim atau kita sebut Volunteer.

Open recruitment volunteer secara resmi dibuka sejak tanggal 6 April hingga 8 April 2023.

Setelah proses pendaftaran ditutup, tentu panitia akan melakukan seleksi yang dimulai pada tanggal 8 April sampai 9 April 2023. Kemudian hasil seleksi akan diumumkan pada tanggal 10 April 2023.

Saat ini panitia sedang mencari 2 divisi, dimana setiap divisi akan menempati posisi yang sudah diatur oleh panitia, yang jelas 2 divisi akan membantu kesuksesan konser yang akan diadakan mendatang.

Lebih jelasnya, divisi pertama adalah divisi marketing terdapat posisi content creator, partnership, Usher, documentation hingga editor.

Kemudian divisi Operational terdapat posisi yaitu sebagai Tenant, Keamanan, Ticket, Stage, Time Keeper, serta EO.

Seperti yang sudah saya sampaikan diatas, tujuan utama direkrut Volunteer adalah agar bisa membantu suksesnya konser, jadi semakin banyak divisi yang dibantu tentu diharapkan konser akan berlangsung secara sukses.

Kita sudah membahas secara detail mengenai Volunteer, selanjut adalah konser yang membutuhkan banyak anggota ini akan diadakan pada 5 kota besar diantaranya Surabaya, Semarang, Bandung, Yogyakarta, dan Bekasi.

Saran dari saya, agar peningkatkan peluang diterimanya Anda sebagai Volunteer, lokasi tempat tinggal atau kota asal berada di antara 5 kota yang saya sampaikan diatas. Hal tersebut diperjelas oleh panitia, yakni mengharapkan Volunteer yang diterima harus berasal dari 5 kota itu agar mempermudah akomodasi.

Bagi Anda yang tertarik untuk menjadi salah sati Volunteer, bisa daftar diri dengan mengisi formulir yang sudah disediakan pada link ini https://bit.ly/VolunteerEkspectanica2023

Informasi Lebih Jelas Tentang Ekspectanica

Sudah kita singgung kalau Ekspectanica saat ini akan mengadakan konser di 5 kota besar seperti Surabaya, Semarang, Bandung, Yogyakarta, dan Bekasi.

Untuk meningkatkan jumlah penonton dan keseruan dalam konser, pada setiap kota akan meghadirkan  guest star yang berbeda beda.

Konser di Surabaya pada hari pertama yaitu tanggal 26 Agustus akan menampilkan Nadin Amizah, Sal Priadi, Raisa Anggiani, Tiada Andini, Ziva Magnolya, dan Fiersa Besari.

Surabaya di hari kedua yaitu tanggal 27 Agustus akan mempersembahkan penampilan dari Mahalini, Rizky Febian, Juicy Luicy, Dikat, HIV!, Yura Yunita.

Kemudian, konser di Semarang yaitu tanggal 9 September akan menampilkan Parade Hujan, Sal Priadi, Juicy Luicy, Raisa, Ardhito Pramono, Yura Yunita,

Konser di Bandung pada tanggal 23 September akan menampilkan Mahalini, Tiara Andiri, Sal Priadi, Maliq d’Essentials.

Yogyakarta pada tanggal 7 Oktober akan menampilkan Mahalini, Fiersa Besari.

Pada konser Bekasi pada tanggal 21 Oktober 2023 akan menampilkan Mahalini, Rizky Febian, Fiersa Besari.

One comment

Comments are closed.