Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 6a

kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi 6a – Ditahun 2017 kemarin xiaomi resmi merilis gadget unggulan mereka, yaitu redmi 5a yang sukses dari segi penjualan dan kualitas. Kali ini xiaomi kembali merilis gadet terbaik mereka yang merupakan pembaruan dari generasi sebelum, yaitu Xiaomi Redmi 6A.

Dari segi desain, redmi 6a menawarkan tampilan banyak perubahan salah satunya dari ukuran layarnya. Selain itu masih banyak lagi keunggulan dari xiaomi redmi 6a, penasaran? Yuk simak ulasan dibawah ini mengenai Kelebihan dan kekurangan xiaomi 6a sebagai berikut.

Baca Juga Kelebihan dan Kekurangan Oppo F11 Pro

Kelebihan Xiaomi Redmi 6a

kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi 6a
Sumber sea.banggood.com

1. Desain Mantap

Yang menjadi kelebihan pertama dari xiaomi 6a terletak pada desainnya. Jika dibandingkan dengan gadget xiomi sebelumnya, yaitu redmi 5a banyak mengalami perubahan. Perbedaan paling menonjol dapat dilihat dari ukuran layarnya, gadget ini dibekali layar berukuran 5,45 inchi dengan resolusi 720 x 1440 pixel, screen to body ratio 72.7% dan rasio layar 18:9.

Dengan begitu, tampilan layar pada redmi 6a terlihat lebih luas, serta bagian bezel diseluruh layarnya terlihat tipis sehingga gadget ini tampak full screen. Kemudian dari segi teknologi layar yang digunakan, redmi 6a menggunakan teknologi IPS dengan tingkat kerapatan 295 ppi.

2. Sudah 4G LTE

Pada smartphone redmi 5a sudah dibekali jaringan internet 4G LTE, dengan begitu redmi 6a tidak mau kalah dong. Yah, gadget terbaru dari xiaomi juga menawarkan jaringan internet 4G LTE sama dengan generasi sebelumnya. Dengan begitu dari segi kecapatan mengakses internet gadget ini tidak perlu diragukan lagikan. Anda bisa dengan puas mengakses internet secepat kilat dengan jaringan internet 4G LTE ini.

3. Dual SIM Card 4G LTE

Untuk hal ini menjadi bagian faviorit saya dari xiaomi redmi 6a, karena kebanyakan saingan dikelasnya tidak menawarkan fitur dua kartu dengan jaringan 4G LTE. Pada gadget xiomi lainnya dua sim sebenarnya tersedia, namun harus rela tidak menggunakan SD Card eksternal.

Bisa dibayangkan bukan, kalau anda pengguna yang sering menyimpan data penting di Smartphone namun tidak bisa menggunakan memori eksternal bila ingin menggunakan Sim Card kedua.

4. Perfoma Oke

Kelebihan lainnya dari xiaomi redmi 6a dapat anda rasakan dari perfomanya, menurut saya darisegi perfoma gadget ini terbilang lumayan. Kenapa? karena gadget ini beroperasi memakai OS Android v 8.1  0reo, yang menawarkan kinerja smooth seperti melakukan Dual Window dan menyuguhkan tampilan antar muka menawan dengan MIUI 9.0.

Selain itu, gadget ini juga menawarkan prosesor Mediatek Helio A22 Quad Core 2.0 GHz yang mampu melaju dengan kencang dan stabil. Kita ketahui salah satu keunggulan dari prosesor ini untuk meminimalisir penggunaan baterai, jadi dari segi kecepatan tidak kalah dan baterai juga irit.

Kemudian redmi 6a dibekali RAM 2GB, dengan ukuran RAM tersebut gadget ini dapat mengakses aplikasi berat sekalipun seperti bermain game mobile. Lalu dibagian penyimpanan internalnya, redmi 6a memiliki kapasitas penyimpanan internal 16 GB dan apabila ditambah dengan Micro SD penyimpanan maksimalnya mencapai 256 GB. Wah gila nih hehe.

5. Dilengkapi Fitur Face Unlock

Meskipun fitur face unlock masih kalang dengan sidir jarik atau fingerprint, menurut saya dengan adanya fitur ini sudah cukup. Pasalnya dari segi keamanan fitur face unlock terbilang aman, ditambah responsif dari fitur ini berkerja sangat optimal. Jadi cukuplah dengan harga sekian.

Baca Juga kelebihan dan kekurangan Oppo A3s

6. Kualitas Full HD

Salah satu kelebihan lainnya dari xiaomi redmi 6a dapat dirasakan dari kualitas video yang dihasilkan, pasalnya gadget ini menawarkan video berkualitas full HD jadi gambar yang ditampilkan akan terlihat lebih jelas dan jernih tentunya.

7. Kamera Berkualitas Baik

Kelebihan selanjutnya dari xiaomi redmi 6a adalah kualitas kameranya, gadget ini menawarkan kamera utama beresolusi 13 MP dengan aperture f/2.2 yang telah dilengkapi fitur PDAF, HDR, dan LED flash, sedangkan untuk kamera depannya beresolusi 5 Mp dilengkapi fitur AI Portrait, HDR dan Beautify. Kamera depan ini juga dilengkapi dengan fitur face unlock seperti yang sudah saya jelaskan diatas.

8. Baterai 3000 mAh

Dengan beberapa kecanggihan diatas, ternyata ada hal lain yang menjadi kelebihan dari redmi 6a yaitu memiliki kapasitas baterai yang besar. Gadget ini memiliki baterai berkapasitas 3000 mAh, karena kapasitas baterai tersebut redmi 6a mampu bertahan selama sehari denga penggunaan normal.

Kekurangan Xiaomi Redmi 6A

keunggulan xiaomi redmi 6a
Sumber inet.detik.com

1. Tidak Ada Fitur Fast Charging

Dengan kapasitas baterai yang terbilang besar mencapai 3000 mAh, namun tidak menggunakan sistem Fast Charging bisa dibayangkan akan berapa lama waktu pengisian baterai tersebut. Saya sendiri kecewa kenapa dengan kapasitas baterai tersebut redmi 6a tidak menggunakan sistem fast charging.

2. Tidak Ada Fitur Sidik Jari

Kebanyakan dari gadget terbaru sudah menggunakan fitur sidik jari, seperti xiaomi 4x. Tapi kenapa redmi 6a tidak menggunakan fitur tersebut? Saya juga tidak tahu kenapa. Padahal dengan adanya fitur sidik jari keamanan pada gadget akan lebih terjaga dan pengguna akan lebih mudah membuka tanpa harus memasukan kata sandi atau pola sandi.

Baca Juga Kelebihan Asus Zenfone Max Pro M2 dan Kekurangan Beserta Spesifikasi

3. Baterai non-removable

Karena perkembangan teknologi semakin maju, kini redmi 6a menggunakan baterai yang tidak bisa dilepas sesuka hati seperti gadget lain sebelumnya. Mungkin bagi beberapa pengguna merasa kecewa ataupun tidak, tergantung orang masing masing. Tapi menurut saya hal ini cukup jadi masalah.

Referensi JagatGadget

Demikian ulasan mengenai Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 6A beserta spesifikasinya. Semoga sedikit informasi ini dapat bermanfaat untuk anda semua, terima kasih atas perhatiannya.