Kelebihan dan Kekurangan Samsung S10 – Salah satu Smartphone Samsung Kelas Flagship yang resmi dirilis pada tanggal 20 Februari 2019 lalu cukup menggemparkan pasar Indonesia. Pasalnya banyak sekali perubahan yang ditawarkan Samsun Galaxy S10 dibandingkan generasi series Galaxy S sebelumnya.
Smartphone dijual dengan harga yang cukup tinggi, yakni Rp12.999.000 (untuk varian 128 GB) dan berhadiah langsung Smart TV Samsung 32 inci. Apakah dengan harga tersebut spesifikai yang dibawa sebading?
Dari uraian tersebutlah saya selaku penulis di situs calonpengangguran akan berbagi informasi mengenai Kelebihan dan Kekurangan Samsung S10 yang perlu anda ketahui sebagai berikut.
Spesifikasi Samsung Galaxy S10
UMUM
Diumumkan | Februari, 2019 |
Jaringan | 2G, 3G, 4G |
SIM Card | Single SIM (Nano-SIM) atau Hybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) |
BODY
Dimensi | 149.9 x 70.4 x 7.8 mm |
Berat | 157 g |
LAYAR
Jenis | Dynamic AMOLED capacitive touchscreen |
Ukuran | 6.1 inci |
Resolusi | 1440 x 3040 pixels, 19:9 ratio (~550 ppi density) |
HARDWARE
Chipset | Exynos 9820 Octa (8 nm) |
CPU | Octa-core (2×2.7 GHz Mongoose M4 & 2×2.3 GHz Cortex-A75 & 4×1.9 GHz Cortex-A55) |
GPU | Mali-G76 MP12 |
MEMORI
RAM | 8 GB |
Memori Internal | 128 GB |
Memori Eksternal | microSD hingga 1 TB (menggunakan slot SIM bersama) |
KEMARA UTAMA
Jumlah Kamera | 3 |
Resolusi | 12 MP + 12 MP + 16 MP |
Fitur | f/1.5-2.4, 26mm (wide), 1/2.55″, 1.4µm, Dual Pixel PDAF, OIS + f/2.4, 52mm (telephoto), 1/3.6″, 1.0µm, AF, OIS, 2x optical zoom + f/2.2, 12mm (ultrawide) + LED flash, auto-HDR, panorama |
Video | 2160p@60fps, 1080p@240fps, 720p@960fps, HDR, dual-video rec. |
KAMERA SELFIE
Jumlah Kamera | 1 |
Resolusi | 10 mp |
Fitur | f/1.9, Dual Pixel PDAF, Dual video call, Auto-HDR |
Video | 2160p@30fps, 1080p@30fps |
KONEKTIVITAS
Wlan | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/ax, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot |
Bluetooth | 5.0, A2DP, LE, aptX |
Infrared | NO |
NFC | YES |
GPS | A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO |
USB | 3.1, Type-C 1.0 reversible connector |
BATERAI
Jenis | Li-Po |
Kapasitas | Non-removable 3400 mAh |
Wireless Charging | YES |
Fitur | Fast battery charging 15W Fast wireless charging 15W Power bank/Reverse wireless charging 9W |
FITUR
OS (Saat Dirilis) | Android 9.0 Pie |
Sensor | Fingerprint (under display), accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, heart rate, SpO2 – ANT+ – Bixby natural language commands and dictation – Samsung DeX (desktop experience support) |
3.5mm Jack | YES |
Warna | Prism White, Prism Black, Prism Green, Prism Blue, Canary Yellow, Flamingo Pink |
Lainnya | – Samsung Pay (Visa, MasterCard certified) – IP68 dust/water proof (hingga 1,5 meter selama 30 menit) – HDR10 – Always-on display |
Kelebihan Samsung Galaxy S10
Sudah saya jelaskan bahwa artikel ini akan berfokus pada Kelebihan dan Kekurangan Samsung S10, pertama mari kita bahas apa saja kelebihan yang dimiliki smartphone ini sebagai berikut.
Menawarkan Desain Mewah
Seperti yang kita tahu, desain atau tampilan luar pada sebuah smartphone menjadi daya tarik tersendiri agar seseorang membeli. Menurut saya desain yang ditawarkan sangatlah keren, pasalnya smartphone ini memiliki desain yang terkesan mewah karena pada bagian belakang menggunakan bahan material kaca yang sudah diproteksi atau dilapisi menggunakan pelindung Gorilla Glass generasi ke-5, sedangkan untuk bagian frame nya sendiri menggunakan material aluminum.
Walaupun dasar body belakang smartphone ini menggunakan material kaca, anda tetap dapat dengan nyaman menggenggam galaxy s10 dengan nyaman karena tidak licin. Pihak Samsung menyediakan beberapa varian warna untuk galaxy s10 ini diantaranya Prism White, Prism Black, Prism Green, Prism Blue, Canary Yellow dan Flamingo Pink.
Display Layar Super Jernih
Selain memiliki desain mewah, Samsung S10 juga menawarkan display super jernih pada layarnya. Hal ini dikarenakan smartphone dibekali panel layar Dynamic AMOLED yang jauh lebih baik dari Super AMOLED milik Samsung. Seperti yang kita tahu bahwa panel super AMOLED milik Samsung mampu menghasilkan display jernih, bisa anda bayangkan Dynamic AMOLED mampu menghasilkan display jauh lebih baik dan jernih.
Tidak hanya disitu saja, layar pada smartphone juga memiliki ukuran yang sangat lebar yakni 6,1 inchi dengan rasio 19:9 dan resolusi 1440 x 3040 piksel dengan kerapatan layar di atas 400 ppi. Dengan begitu pengguna akan mendapat pengalaman baru yang mengesankan dalam menikmati display super jernih dan tajam.
Bagi anda yang suka menonton film dan bermain game 3D seperti Mobile Legends, Free Fire dan PUBG saya sarankan untuk menggunakan smartphone ini karena sudah ukuran layarnya luas display yang dihasilkan juga sangat memanjakan mata. Untuk melindungan layar ini, pihak samsung menyematkan pelindung layar yakni Gorilla Glass 6 yang memiliki ketahanan yang jauh lebih baik dari generasi sebelumnya dalam melindungi layar dari goresan dan benturan.
Baca Juga KELEBIHAN DAN KEKURANGAN SAMSUNG S20 ULTRA BESERTA SPESIFIKASI
Menawarkan Performa Sangar
Kelebihan selanjutnya dari Samsung S10 adalah menawarkan performa sangat dikelasnya. Hal ini dikarenakan samsung s10 dibekali chipset Exynos 9820 octa yang tidak perlu lagi diragukan ketangguhannya. Dari hasil geekbench test yang dilakukan oleh pihak calonpengangguran, bahwa smartphone memperoleh skor yang terbilang tinggi yaitu 4395.
Kemudian untuk hasil geekbench test multi core juga cukup memuaskan dengan nial 9647, sedangkan skor antutu samsung s10 mendapatkan nilai diatas 300 ribuan. Dari uraian singkat tersebut dapat disimpulkan bahwa smartphone ini memiliki performa sangar dikelasnya yang dapat menunjang beberapa aktivitas anda seperti bermain game 3D.
Baca Juga KELEBIHAN DAN KEKURANGAN SAMSUNG S10 LITE BESERTA SPESIFIKASI
Kamera Bisa Dihandalkan
Selain beberapa hal tersebut, kamera juga menjadi salah satu bagian terpenting pada sebuah smartphone. Jika kita memperhatikan sector kamera, samsung s10 dibekali 3 kamera belakang yang bisa dihandalkan. Ketiga kamera tersebut diantaranya lensa wide dan telefoto beresolusi 12 MP dan kamera ultra wide. Secara umum ketiga kamera tersebut memiliki fungsi yang berbeda-beda, salah satu adalah kamera Ultra Wide berfungsi untuk mengambil foto secara luas.
Untuk menunjang performa kamera tersebut, pihak Samsung menyemat beberapa fitur yang dirasa akan sangat berguna seperti phase detection auto focus atau PDAF dan Optical Image Stabilizer yang dapat membantu anda mengambil foto lebih keren lagi.
Kemudian untuk kamera selfie nya sendiri, pihak samsung menyematkan kamera selfie berukuran 10 MP yang diletakkan pada layarnya langsung. Desain kamera depan ini jauh berbeda dari desain smartphone sebelumnya yang meletakkan kamera selfie pada arean poni atau notch. Hasil dari kamera selfie samsung s10 terbilang bagus dibandingkan generasi series S sebelumnya.
Fingerprint In-Display yang Lebih Aman
Apa yang anda ketahui tentang fitur fingerprint In-Display? Apakah fitur ini penting? Menurut saya pribadi fitur ini sangatlah penting pada smartphone masa kini. Sebelumnya desain fingerprint sensor berada dibagian body belakang smartphone, namun untuk desain sekarang fitur ini sudah dipindahkan kebagian layar langsung.
Jika kita melihat kinerja dari fitur ini sudah terbilang lebih baik dibandingkan fingerprint sensor in-display berbasis gelombang ultrasonic generasi sebelumnya yang menggunakan sensor fingerprint berbasis optik (cahaya). Pembedanya adalah gelombang ultrasonic menangkap gambar 3D, sedangkan sensor optik hanya 2D. Jadi dapat disimpulkan bahwa gelombang ultrasonic memiliki tingkat keamanan lebih tinggi.
Baterai Tahan Lama
Kelebihan lain dari samsung s10 adalah memiliki baterai yang tahan lama, meski kapasitas baterainya sendiri terbilang normal yaitu 3.400 mAh tetapi dari segi ketahanan bisa dihandalkan. Dari hasil uji coba calonpengangguran, baterai samsung s10 mampu bertahanan seharian dengan penggunaan normal. Jadi sangat cocok untuk anda yang sudah menonton film dan bermain game tanpa harus takut baterai cepat habis.
Terdapat Fitur Wireless Charging
Untuk mendukung performa baterainya, pihak samsung sudah menyematkan fitur Fast wireless charging 2.0 yang dapat mempercepat pengisian baterai. Apalagi fitur ini dapat lebih mudah digunakan karena smartphone tidak perlu dicolokan kabel, lalu fitur ini juga dilengkapi charge Turbo cooling Fan yang dapat mengatur suhu pada smartphone.
Sebenarnya berapa cepat pengisian baterai pada samsung s10 ini? dari hasil uji coba calonpengangguran, dari baterai 5% sampai 100% hanya membutuhkan waktu kurang lebih 80 menit.
Baca Juga YUK SIMAK, KELEBIHAN SAMSUNG S9 PLUS DAN KEKURANGAN BESERTA SPESIFIKASI
Kapasitas Storage hingga 1 TB (Terabyte)
Kelebihan lain dari Samsung S10 adalah memiliki kapasitas storange sampai 1 TB. Jika dilihat dari beberapa smartphone sebelumnya, galaxy s10 merupakan smartphone yang dibekali kapasitas storange terbesar.
Selain itu, smartphone ini juga menyediakan varian RAM dan ROM yang beragam diantaranya 128 GB (8 GB RAM), 512 GB (8 GB RAM), dan 1 TB (12 GB RAM yang dapat menunjang performa dari s10 ini.
Dilengkapi Audio Jack 3.5 mm
Kebanyakan smartphone kelas atas atau flagship jarang menyediakan fitur Audio Jack 3.5 mm, padahal fitur ini masih sangat dibutuhkan oleh kebanyakan orang. Untungnya pihak Samsung sadar akan hal tersebut, kenapa ? karena smartphone kelas flagship mereka yang satu masih tetap menyediakan fitur Audio Jack 3.5 mm yang memungkinkan pengguna mendengarkan music atau video melalu earphone atau heahphone.
Didukung USB Tipe-C
Seperti yang kita tahu USB Tipe-C merupakan teknologi terbaru yang wajib ada pada smartphone masa kini, untungnya pada samsung galaxy s10 ini sudah menggunakan USB tipe –C ini sehingga menjadi nilai plus yang perlu kita beri apresiasi. Sebenarnyanya apa sih keunggulan dari fitur ini? selama menggunakan USB Tipe-C saya merasa proses pengiriman file menjadi lebih cepat apabila dibandingkan dengan USB Tipe sebelumnya.
Support Teknologi NFC
Kelebihan terakhir yang dimiliki samsung s10 adalah support fitur NFC atau Near Field Communication yang memiliki arti sebagai alat bantu transaksi digital melalui smartphone. Jujur saya pribadi sangat membutuhkan fitur itu, salah satunya adalah untuk membayar tol dan lain-lainnya yang berkaitan dengan transaksi digital. Bagaimana menurut anda semua?
Kekurangan Samsung Galaxy S10
Tidak Menggunakan 3D Depth Sensor
Walaupun samsung s10 sudah dibekali kamera utama dengan lensa yang cukup lengkap, namun sangat disayangkan absennya 3D Depth Sensor menjadi nilai minus dari smartphone ini. Dari kabar yang beredar 3D Depth Sensor akan hadir pada Samsung Galaxy S10 Varian 5G.
Apa sih fungsi dari 3D Depth Sensor ini sendiri? Secara sederhan fitur ini berfungsi untuk mengambil gambar 3D sehingga mampu menghasilkan foto bokeh yang lebih baik karena sensor ini mampu membedakan antara objek utama dan latar belakang.
Kamera Depan Hanya Satu
Kekurangan selanjutnya dari samsung s10 adalah masih dibekali kamera depan satu, padahal pada generasi S10+ sudah dilengkapi kamera selfie ganda. Lalu kenapa S10 tidak? Pada jarak dari kedua smartphone tersebut tidak terlalu jauh.
Slot Hybrid
Meski smartphone in sudah menyediakan ROM yang sangat besar untuk menyimpan data penting tanpa harus takut cepat penuh, namun menurut pendapat saya pribadi Samsung S10 ini hanya menyediakan Slot Hybird yang artinya anda tidak bisa menggunakan 2 SIM Card secara bersamaan dengan microSD adalah kekurangan paling fatal. Bagaimana menurut anda prbadi?
Kinerja Fitur Fingerprint Kurang Responsif
Terakhir adalah kinerja dari fitur fingerprint sensor kurang responsive untuk smartphone dikelas flagship. Seperti yang kita tahu bahwa Samsung S10 sudah mengusung fingerprint pada layarnya, hal tersebut perlu kita beri apresiasi. Namun dari segi kinerja kurang bisa dihandalkan.
Demikian ulasan singkat dari calonpengangguran mengenai Kelebihan dan Kekurangan Samsung S10 yang perlu anda ketahui, semoga sedikit informasi ini dapat bermanfaat dan terima kasih atas perhatiannya.
Baca Juga KELEBIHAN SAMSUNG GALAXY S7 EDGE DAN KEKURANGAN BESERTA SPESIFIKASI